Solok  

PDP dan Positif Covid-19 di Kabupaten Solok Bertambah

Syofiar Syam

AROSUKA – Mata rantai penyebaran covid-19 di Kabupaten Solok belum berhasil diputus. Hal ini terlihat dari terjadinya penambahan PDP (Pasien Dalam Pengawasan) dan warga yang positif covid-19.

“Ada penambahan PDP dan positif covid-19,” ujar Juru Bicara Penanganan Covid-19 Kabupaten Solok, Syofiar Syam, Minggu (17/5/2020) di Arosuka.

PDP sebelumnya hanya 1 orang, sekarang menjadi 2 orang. Pasien positif covid-19 juga bertambah dari semula sebanyak 6 orang menjadi 7 orang. Sementara ODP (Orang Dalam Pemantauan) berkurang dari 9 orang menjadi 7 orang.

Penambahan positif covid-19 ini, jelas Syofiar Syam, berpengaruh pada uji Swab. Karena warga yang pernah kontak langsung dengan pasien positif akan dilakukan uji swab. Karena itulah uji swab meningkat dari 161 orang menjadi 221 orang.

“Kita juga sudah melakukan Rapid Tes terhadap 52 orang,” jelas Syofiar Syam.