Padang  

Pascaledakan di SPH, Walikota Imbau Warga Cek Instalasi Listrik di Rumah

Hendri Septa

PADANG – Wali Kota Padang, Hendri Septa, mengimbau warganya untuk memperhatikan instalasi listrik di rumah mereka pascaledakan di Semen Padang Hospital (SPH) yang terjadi pada Selasa (30/1) sore. Ledakan diduga dipicu oleh tabung gas pekerja las yang sedang memperbaiki AC gedung tersebut. Hendri Septa menyampaikan imbauan ini saat mengunjungi lokasi SPH pada Rabu (31/1/2024).

“Kami imbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih memerhatikan instalasi listrik, karena sejak beberapa waktu belakangan ini cuaca terbilang panas yang dapat berakibat terhadap instalasi listrik di rumah,” ujarnya.

Selain itu, Wali Kota juga mengingatkan warga yang meninggalkan rumah dalam keadaan kosong untuk lebih waspada. Hendri Septa menyarankan agar memastikan bahwa alat elektronik tidak sedang menyala sebelum meninggalkan rumah.

“Bagi yang meninggalkan rumah, pastikan tetangga mengetahuinya,” tambahnya.

Diketahui, ledakan di SPH terjadi di ruang tunggu sekitar Poli Klinik SPH pada pukul 15.30 WIB. Kapolresta Padang, Kombes Ferry Harahap, memastikan bahwa ledakan tersebut bukan disebabkan oleh bom. Menurutnya, ledakan diduga dipicu oleh tabung gas yang lupa ditutup rapat oleh para pekerja, menyebabkan gas menyebar dan meledakkan 6 unit outdoor central AC di lantai 1. (deri)