Padang  

PERDANA RAYAKAN HBI KE-73 DI PADANG; Tedi Hartadi Terus Tingkatkan Pelayanan Paspor

Kebersamaan Kakanwil Kemenkumham Sumbar, Haris Sukamto didampingi Kepala Imigrasi Kelas I TPI Padang, Tedi Hartadi Wibowo beserta jajarannya di lingkungan Imigrasi Kelas I TPI Padang, Kamis (26/1). (Lenggogeni)

PADANG – Perdana, Kepala Imigrasi Kelas I TPI Padang, Tedi Hartadi Wibowo didampingi istri upacara bendera Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-73 di ranah minang. Sebab, ia baru dua minggu diamanahkan sebagai kepala di Kota Padang.

Sebelumnya, Tedi begitu sapaannya menjabat sebagai Kepala Bidang Tempat Pemeriksaan Imigrasi di Bandara Internasional Kualanamu, Medan selama tiga tahun.

Menariknya, upacara tersebut langsung dipimpin Kakanwil Kemenkumham Sumbar, Haris Sukamto AKS, SH, MH dan dihadiri para tetamu undangan dari instansi lainnya serta Tim Pora.

Pada kesempatan itu, Haris Sukamto membacakan amanah Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H Laoly.

“Ada tiga hal inti sari dari amanat Menteri Hukum dan HAM harus didengarkan insan Imigrasi. Pertama, insan Imigrasi tugasnya selain menjaga kedaulatan negara kesatuan RI juga memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh warga negara Indonesia dan warga negara asing yang masuk ke negara kita,” jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskannya, insan Imigrasi ke depan harus banyak memberikan inovasi kreatif baru dalam rangka mendukung perkembangan ekonomi di wilayah kerja masing-masing. Intisari selanjutnya, seluruh insan Imigrasi harus menata dirinya agar menjaga integritas baik untuk kepentingan individu yang bersangkutan sebagai petugas Imigrasi, keluarga dan organisasi Imigrasi kementrian hukum dan hak azasi manusia Republik Indonesia.

“Ketiga hal ini harus benar-benar menjadi kebijakan pimpinan yang harus kita dilaksanakan dan dipedomani sehingga pelaksanaan tugas sehari-hari khususnya pelayanan keimgirasian di wilayah kerja masing-masing dapat terlaksana dengan baik,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Imigrasi Kelas I TPI Padang, Tedi Hartadi Wibowo menjelaskan sebelumnya sudah melaksanakan rangkaian kegiatan Hari Bhakti Imigrasi ke-73. Mulai dari gerak jalan santai, bakti sosial ke panti anak yatim dan donor darah.

Kedepan yang ia lakukan sebagai Kepala Imigrasi Kelas I TPI Padang adalah sesuai tema Imigrasi Baru untuk Indonesia Semakin Majuku. Dijelaskannya, ada tiga hal penting disampaikan Dirjen Imigrasi. Yakni mulai dari struktur organisasi, golden visa dan digitalisasi.

“Kedepan ketiga tersebut akan kita persiapkan dan ada yang sedang dalam proses. Itu semua demi memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskannya, kalau golden visa adalah turunan khusus second home visa, visa yang khusus investor. Ditegaskannya, pemegang golden visa, orang asing datang ke Indonesia memberikan kontribusi yang besar untuk Indonesia. Artinya, ke depan ia bersama jajarannya akan utamakan pelayanan untuk masyarakat.

“Intinya pembuataan paspor tersebut ditingkatkan. Tidak harus datang ke kantor, kini sudah mulai online. Intinya, semua prosedur pengurusan paspor berbasis internet ataupun online. Datang ke kantor Imigras hanya tinggal foto saja. Intinya kami terus berinovasi,” tegasnya. (ngo)