Agam  

Meningkat Bacaleg Dari Agam Untuk Propinsi.

LUBUK BASUNG
Bacaleg DPRD Provinsi Sumatra Barat dan DPRD Agam mengalami peningkatan yang cukup signifikan untuk menghadapi pemilu tahun 2024 mendatang.
Untuk memantapkan kiprah dibutuhkan silaturahmi dan saling mendukung secara kekeluargaan demi kesuksesan memajukan Partai Nasdem kedepannya.
Ketua DPD Partai Nasdem Agam Murdani, Minggu (12/2) menjelaskan, tingginya animo tokoh masyarakat di Kabupaten Agam sangat tinggi mendaftarkan diri sebagai salah seorang bakal calon legislatif (Bacaleg) untuk pemilu 2024 mendatang, sehingga akan dilakukan seleksi ketat menjelang penetapan Bacaleg menjadi caleg nantinya.
Hal ini disampaikan saat silaturahmi dengan belasan kader partai di Kafe Orchid Lubuk Basung, Minggu (12/2).
” Untuk itu diminta kepada Bacaleg yang sudah mendaftar pada pengurus partai agar lebih mengoptimalkan memperkenalkan diri kepada masyarakat untuk diamanahkan sebagai anggota legislatif nanti,” katanya.
Selain itu, pengurus yang lebih tinggi akan melakukan survey intensif dalam menetapkan kader yang dinilai memiliki nilai jual untuk kemenangan partai nanti.
Melalui kesungguhan dan keikhlasan dalam berbuat dan sekaligus memajukan partai akan berpeluang besar menjadi yang terbaik nanti.
Meski demikian, kader yang ternyata tidak termasuk dalam caleg nanti, bukan berarti dikeluarkan dari partai, akan tetapi tetap menjadi bagian yang terpenting untuk kemenangan partai di masa mendatang.
Bappilu Agam Syufri Salam, mengatakan, jumlah Bacaleg yang ada cukup banyak dan melebihi kuota pada masing masing daerah pemilihan, karena itu akan dilakukan pengurangan sesuai aturan yang berlaku.
” Karena itu, menjelang beberapa bulan ke depan diminta kepada Bacaleg yang ada dan serius maju dan berjuang untuk kemenangan Partai Nasdem agar terus berjuang meyakinkan diri kepada masyarakat, bahwa kita layak dipilih sebagai wakil rakyat nantinya,” katanya.(MK)