Solok  

GOR di Lapangan Cindue Mato Mulai Dibongkar

GOR di Lapangan Cindue Mato yang mulai dibongkar pekerja pagi ini, bagian dari program revitalisasi Lapangan Cindue Mato.(ist)

Pihak Pelaksana Pembongkaran Slamet Triono menjelaskan, pihaknya memang mulai membongkar gedung tersebut mulai Selasa (3/3) ini, dan diperkirakan akan tuntas dalam 20 hari kerja. Material reruntuhan bangunan itu, ucapnya, bisa dimanfaatkan masyarakat yang membutuhkan tanah timbunan secara gratis.

Beberapa waktu lalu, revitalisasi lapangan Cindue Mato itu ramai diperbincangkan berbagai kalangan, baik perantau maupun yang bermukim di Tanah Datar. Revitalisasi yang sudah selesai yakni pembangunan panggung pertunjukan, gedung Medan Nan Bapaneh, air mancur, gerbang, mushalla, taman bermain anak, dan fasilitas pendukung lainnya.

Dana yang terserap untuk proyek itu mencapai Rp5,4 miliar, bersumber dari APBD Kabupaten Tanah Datar tahun lalu.