DPRD Tanah Datar Berikan 22 Rekomendasi Terhadap LKPj Bupati Tahun 2022

Ketua DPRD Rony Mulyadi Dt. Bungsu didampingi Wakil Ketua DPRD Anton Yondra dan Saidani serahkan rekomendasi pada Wabup Richi Aprian. (ist)

Batusangkar–DPRD Tanah Datar Berikan 22 rekomendasi atas LKPj bupati tahun 2022 dalam sidang paripurna di ruang ruang sidang utama dewan, Selasa (4/4).

Sidang ini diikuti 26 orang dari 45 anggota dewan dipimpin Ketua Rony Mulyadi Dt Bungsu didampingi Wakil Ketua DPRD Anton Yondra dan Saidani, diikuti Wabup Richi Aprian, Forkopimda, Sekretaris Daerah Iqbal Ramadi Payana, pejabat Pemkab, camat dan wali nagari.

Menurut Roni Mulyadi, berdasarkan nota LKPj Bupati Tanah Datar 2022 serahkan tanggal 10 Maret 2023 lalu, lalu DPRD melaksanakan pembahasan dengan mitra dan turun langsung ke masyarakat, dan pada hari ini disampaikan 22 rekomendasi DPRD terhadap LKPj tersebut.

Untuk rekomendasi DPRD sebagaimana dibacakan Wakil Ketua Saidani, merupakan laporan hasil kesepakatan bersama anggota DPRD Tanah Datar terhadap sebanyak 22 rekomendasi atas LKPj bupati 2022.

Diutarakan Saidani, dari 22 rekomendasi diantaranya pemerintah daerah diminta melakukan pengawasan secara maksimal terhadap kegiatan pembangunan di nagari agar hasil kegiatan tersebut mencapai hasil maksimal.

Selanjutnya, dengan telah ditetapkannya Perda Provinsi Sumatera Barat Nomor 7 tahun 2018 tentang Nagari. Tanah Datar sebagai Pusat sejarah lahirnya Minangkabau yang dikenal dengan pusek jalo pumpunan ikan, maka pemerintah daerah diminta membentuk panitia masyarakat hukum adat sesuai dengan Permendagri Nomor 52 Tahun 2014 Pasal 3 tentang pedoman pengakuan dan perlindungan masyarakat hukum adat.

Dikatakan Saidani, dalam melaksanakan beberapa program unggulan daerah oleh OPD yang terkait, untuk lebih maksimal dan profesional lagi, agar benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat.

Seterusnya Saidani menyebut rekomendasi yang tak kalah pentingnya adalah dalam LKPj tahun 2022 setelah dilakukan evaluasi dan investigasi di lapangan dalam melaksakan program dilapangan OPD terkait untuk lebih intens lagi berkomunikasi dengan masyarakat.

Saidani juga sampaikan apresiasi dan terimakasih atas prestasi yang diraih Pemkab Tanah Datar mulai dari tingkat daerah sampai ke tingkat pusat.

Sementara, sementara Richi Aprian menyampaikan pelaksanaan program dan kegiatan pada 2022 telah diusahakan untuk mendapatkan hasil yang sebaik-baiknya bagi kepentingan masyarakat Tanah Datar.

Ia mengimbau agar seluruh OPD untuk senantiasa meningkatkan kinerja dengan tulus dan ikhlas dalam menjalankan tugas demi kemajuan Tanah Datar. (ydi)