67 Kuda Ikuti Wirabraja Open Race dan Tradisional di Gelanggang Dang Tuanku Bukit Gombak

BATUSANGKAR – Sebanyak 67 ekor kuda dari berbagai daerah di Sumatera Barat, dan luar provinsi mengikuti pacu kuda Tanah Datar Wirabraja Open Race dan Tradisional 2023 digelar di gelanggang Dang Tuanku Bukit Gombak.

Kegiatan meriah dan semarak berlangsung dua hari ditutup Senin, (1/5) oleh Bupati Tanah Datar Eka Putra.

Alek anak nagari ini dibuka Menteri Pertahanan RI H. Prabowo Subianto, gelaran pacu kuda yang melibatkan sebanyak 67 ekor kuda dari berbagai daerah.

Bupati Eka Putra menyampaikan ucapan terimakasih pada Pordasi Sumatera Barat yang telah memberikan jadwal untuk pelaksanaan pacu kuda open race di Tanah Datar pada bulan ini.

Bupati berharap Pordasi Sumbar juga memberikan jadwal pelaksanaan kembali pada bulan November nanti.

“Alhamdulillah hari ini tiba saatnya kita terakhir mengadakan acara pacu kuda di lapangan ini, tentunya kami Pemkab Tanah Datar mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh panitia, Pordasi, para donatur dan seluruh pecinta olahraga pacu kuda yang saat ini hadir bersama-sama di gelanggang Dang Tuanku Bukit Gombak ini,” ujarnya.

Dikesempatan itu, Bupati Eka Putra mengimbau pada penonton yang memadati gelanggang untuk selalu menjadi keamanan, kenyamanan dan kebersihan.

“Mari kita selalu menjaga kebersihan, dan jangan membuang sampah sembarangan. Pada penonton yang bermain layang-layang jangan diterbangkan saat race sedang berlangsung, begitu juga kepada penonton yang menggunakan payung Saya mohon disaat race payungnya ditutup dulu karena akan menggangu jalannya race,” sampainya.

Selanjutnya, Bupati Eka Putra atas nama Pemkab Tanah Datar juga menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih kepada semua peserta dan pemilik kuda yang telah mendatangkan kuda-kudanya untuk mengikuti Pacu Kuda Tanah Datar Wirabraja Open Race dan Tradisional 2023 di kabupaten Tanah Datar.

Ia jug ucapan terimakasih pada seluruh petugas keamanan, kesehatan, tokoh masyarakat dari tiga nagari (Lima Kaum, Pagaruyung dan Saruaso) serta seluruh stakeholder yang terlibat dalam menyukseskan alek nagari ini.

Pada saat itu juga ada Brigjen Pol Arif Budiman dari Mabes Polri, Ketua DPRD H. Rony Mulyadi Dt. Bungsu, Forkopimda Tanah Datar, Ketua Pordasi Sumbar Deri Asta, Ketua TP PKK Tanah Datar Ny. Lise Eka Putra, Bupati Tanah Datar periode 2005-2015 M. Shadiq Pasadigoe dan Bupati Tanah Datar sisa masa jabatan 2020-2021 Zuldafri Darma. (ydi)