Polres Agam Raih Posisi 6 Besar Sumdarsin, Ini Kata Kapolres

Kapolres Agam AKBP Dwi Nur Setiawan

LUBUK BASUNG – Berkat kerja keras jajaran Polres dan Pemkab Agam dalam pelaksanaan vaksin guna menangkal covid 19, Polres Agam berhasil meraih prestasi. Polres Agam meraih prestasi posisi enam besar se jajaran Instansi se Sumbar dalam lomba Sumbar Sadar Vaksin (Sumdarsin) yang di gelar Polda Sumbar 8 -22 Januari 2022

Polres Agam telah melakukan vaksin sebanyak 48.629 dosis. Diatas Polres Agam tentu saja Polda Sumbar sebagai juara 1 dengan total capaian vaksin 134.198 dosis, Juara 2 diperoleh Polresta Padang dengan total capaian vaksin 98.198 dosis, Juara 3 diperoleh Pemerintah Kota Madya Padang dengan total capaian vaksin 92.999 dosis.

Selanjutnya Juara Harapan 1 diraih oleh Polres Bukit Tinggi dengan total capaian vaksin 84.008 dosis. Juara Harapan 2 : Polres Payakumbuh dengan total capaian vaksin 60.438 dosis dan Agam meraih juara Harapan 3 atau Runner Up3 dengan total capaian vaksin 48.629 dosis.
Sebagai peraih peringkat 6 atau harapan 3 Polres Agam yang diwakili Kapolres AKPB Dwi Nurcahyo menerima sejumlah hadiah sebagai apresiasi.

Penyerahan hadiah langsung diserahkan oleh Kapolda Sumbar, Irjen Pol. Teddy Minahasa P, perwakilan Forkopimda dan Pejabat Utama Polda Sumbar, di Mapolda Sumbar ruang Jenderal Hoegeng hari ini.
Polres Agam dapat Runer Up 3 Pada Lomba Sumdarsin.

Kapolres Agam AKBP Dwi Nur Setiawan mewakili Polres Agam dalam pengambilan hadiah yang langsung di berikan oleh Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa P di Mapolda Sumbar ruang Jenderal Hoegeng, Kamis (27/1/22).

Dwi Nurcahyo mengatakan rasa syukur nya atas prestasi yang diraih. “Alhamdulillah Polres Agam dari seluruh jajaran Forkopimda yang ada di Sumatera Barat ini. Kita bisa mendapat Juara Runer Up 3. Dengan total capaian vaksin sebanyak 48.629 dosis” katanya.

Walaupun menjadi pemenag runer up 3 ini memang belum Maksimal, kata Kapolres, namun ia posisi diraih sebagai hasil perjuangan bersama yang sungguh sungguh. ” Saya tetap bangga, karena saya tidak menilai dapat juara ke berapanya, namun yang saya nilai itu adalah perjuanganya ” ujar Kapolres .

Kapolres menyatakan terima kasihnya kepada seluruh Personil Polres Agam atas Perjuanganya selama lomba sumdarsin ini” Terimakasih telah meluangkan waktu, tenaga, fikiran untuk membanggakan nama Polres Agam” tambahnya.

Kapolres Agam Juga mengucapkan terima kasih kepada niniak mamak cadiak pandai, alim ulama yang telah membantu Polres Agam dalam melaksanakan sosialisasi Vaksinasi untuk Masyarakat. Dan kedepanya hubungan baik antara masyarakat dengan Polres Agam agar tetap terjalin dengan baik.

“Sehubungan dengan telah keluarnya TR Pindah tugas Saya ke Mabes Polri, juara lomba Sumdarsin kali ini, merupakan salah satu kado manis yang dapat saya persembahkan untuk Polres Agam.

Semoga Polres Agam Selalu Hebat humanis Evisien Berkualitas Akuntabel Terpercaya” katanya (M.Khudri)