Pemkab Pessel Belanja Mesin Combine Harvester Rp812,6 Juta

MESIN PANEN PADI: Alsintan jenis Combine Harvester bantuan untuk petani di Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat . Foto: tusrisep

PESISIR SELATAN – Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) Sumatera Barat mengalokasikan anggaran pembelian mesin alsintan untuk petani di tahun ini Rp812,6 Juta.

“Alokasi berasal dari DAK 2022, untuk belanja pengadaan 2 unit alsintan jenis Combine Harvester,” ujar Kepala Dinas Pertanian Pessel Madrianto melalui Kabid Tanaman Pangan dan Holtikultura, Yeni Gusti, di Painan, Minggu (27/11/2022).

Combine Harvester adalah salah satu tipe alat mesin pertanian (Alsintan), dengan fungsi mesin panen, yang kegiatan memotong, memegang, merontok dan membersihkan dilakukan sekaligus.

Pengadaan ini, terangnya, upaya peningkatan produksi (efisiensi lossis atau kehilangan hasil).

“Jadi kalau biasa panen pakai tangan (tradisional), kehilangan hasil bisa mencapai 14 %. Dengan mesin ini, bisa lebih minim atau dibawah itu. Juga penghematan biaya,” ucap Yeni.

Dua unit alsintan tersebut, diserahkan ke dua Kelompok Tani (Keltan). Yakni UPJA (Unit Pengelola Jasa Alsintan) Sepakat Jaya Lakitan Tengah Kecamatan Lengayang, dan Keltan Sumber Tani Punggasan Timur Kecamatan Linggo Sari Baganti.

Menyoal keltan penerima, tambahnya, diwajibkan memenuhi persyaratan dari pihak Dinas Pertanian Pessel.

Dimana, keltan harus punya akta notaris, dan masuk (terdaftar) di Sistem Informasi Manajemen Penyuluhan Pertanian (Simluhtan), jelas Yeni.

Simluhtan adalah sistem informasi berbasis web yang dikembangkan oleh Kementerian Pertanian.

Sistem ini menyajikan data dan informasi kelembagaan penyuluhan dan kelembagaan petani di Indonesia.

Sehingga pemerintah kabupaten/kota, provinsi, dan pusat, dapat menilai layak atau tidak layak kelompok tersebut menerima bantuan.

“Selain itu, wajib ada hamparan sawah (kawasan sentra produksi), topograpy lahan tidak berbukit (sawah datar atau kedalaman sedang),” ujar Yeni.