Kantor Imigrasi Agam Buka Layanan Keimigrasian di Istano Pagaruyuang

BUKITTINGGI – Kabar gembira bagi pasyarakat yang berwisata ke Istano Pagaruyung, Batusangkar, karena bagi masyarakat yang berkunjung di objek wisata itu, kini juga bisa mendapatkan pelayanan keimigrasian.

Pelayanan keimigrasian di Istano Pagaruyung itu setelah Kantor Imigrasi Kelas II A Non TPI Agam menjalin kerjasama dengan Dinas Pariwisata Tanah Datar.

Perjanjian kerjasama yang diberi nama LAMANG DURIAN (Layanan Imigrasi Agam datang dukung pemerintah Kabupaten Tanah Datar) itu ditandatangani di Istano Pagaruyung, Senin (10/11).

Kepala Kantor Imigrasi Agam Adityo Agung Nugroho mengatakan Kerjasama yang ditandatangani itu merupakan salah satu tindak lanjut dari penandatangan MoU antara Kakanwil Kemenkumham Sumbar dengan Bupati Tanah Datar pada Februari 2023 yang lalu.

“Layanan keimigrasian di Istano Pagaruyung itu merupakan salah satu dari Inovasi dari Kanim Agam dalam memberikan pelayanan keimigrasian bagi masyarakat, baik pelayanan paspor dan kedepannya WNA juga dapat mendapatkan pelayanan perpanjangan izin tinggal di lokasi Istano Basa Pagaruyung ini,” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas Pariwisata Tanah Datar Hendri Agung Indrianto menyambut baik kerja sama itu sebab dengan adanya kerja sama itu akan dapat mempermudah masyarrakat dalam pengurusan paspor baik bagi wisatawan yang berkunjung ke objek wisata Istano Pagaruyung pada umumnya, maupun masyarakat Tanah Datar pada khususnya. (gindo)