Padang  

Jelang HBI Ke-72, Imigrasi Kelas I TPI Padang Gelar Fun Bike

Pembukaan Fun Bike menyemarakkan HBI ke-72, di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang, Sabtu (22/1). (humas)

PADANG – Menjelang Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-72 yang jatuh pada 26 Januari mendatang, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang menggelar beragam kegiatan. Salah satunya, fun bike (sepeda santai), pada Sabtu (22/1).

Kegiatan fun bike ini dibuka langsung Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat, R Andika Dwi Prasetya dihadapan para pesertanya.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini karena dapat mempererat dan memperkuat silaturahmi pegawai dan menambah semangat tentunya,” ucap R Andika Dwi Prasetya.

Sementara itu, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang Napis menjelaskan peserta yang hadir pada acara ini tidak hanya berasal dari Keluarga Besar Pegawai Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang saja, tapi juga dari Kanwil Kemenkumham Sumbar, Kalapas Padang, Talu, Karutan Padang beserta jajarannya.

Lebih lanjut dikatakannya kalau rute fun bike yang ditempuh peserta dimulai dari Kantor Imigrasi melewati Alai Gunung Pangilun, lalu Lapai dan garis finish kembali ke Kantor Imigrasi.

“Di dalam kegiatan tersebut tetap diutamakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dan jaga jarak. Ikuti arahan panitia pelaksana dengan baik, tidak perlu juga terburu-buru saat bersepeda karena ini adalah kesehatan baik jasmani maupun mental kita,” ucapnya.

Kegiatan fun bike berjalan dengan lancar dan aman. Seusai acara, seluruh peserta kembali kerumah masing-masing dengan penuh kegembiraan.

Sebelumnya, Jumat (21/1), Imigrasi Kelas I TPI Padang melaksanakan kegiatan pembagian sembako kepada kaum dhuafa dan melaksanakan santunan kepada panti asuhan ‘Nurul Hikmah’ di daerah Sungai Sapih Koto Tangah.

Pembagian sembako tidak hanya berhenti pada panti asuhan saja, namun dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan di sekitar Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang.

Selain melakukan kegiatan pembagian sembako, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang melaksanakan kegiatan kunjungan ke rumah Purnabhakti Imigrasi Padang.
“Kunjungan ini bertujuan tetap menjalin silaturahmi antar pegawai dan para purnabhakti,” ucap Napis yang berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan terbaik kepada masyarakat khususnya yang membutuhkan pelayanan keimigrasian. Dengan slogan Bangkitnya Pelayanan Revitalisasi Penegak Hukum dan Keamanan untuk Negeri. (ngo)