Agam  

Jalan Koto Gadang sampai Matur Rusak

Salahs atu titik jalan yang rusak. (Khudri)

PALEMBAYAN- Jalan Simpang Padang Koto Gadang sampai Matur sekitar 80 meter masih banyak yang belum diaspal hotmix. Bahkan kondisi jalan yang parah di perbatasan III Koto Silungkang dan IV Koto Palembayan dan sebagian besar Selareh Aia.

Kondisi jalan masih banyak berlubang sehingga pengguna jalan baik pengendara roda dua atau pun empat harus hati hati. ” Kita harus hati hati, jika berpapasan harus berhenti salah satu ” Sekcam Arfinus hari ini.

Selaian berlubang lubang, ada beberapa ruas jalan yang longsor sehingga membahayakan pemakai jalan. Kondisi seperti terjadi di III Koto Silungkang dan Salareh Aia. “Yang parah di Salareh Aia, sebagian badan jalan amblas, untuk memperlebar jalan harus di cor dengan semen, pakai pasir, sebagai penanggulangan sementara ” kata Arfinus.

Kondisi ini kata Arfinus sudah dilaporkan ke dinas PU Propinsi. ” Sudah diturunkan tim survey ke lokasi, kita berharap perbaikan nya segera di lakukan ” kata Arfinus.

Arfinus menghimbau masyarakat pengguna jalan untuk hati hati san bersabar jika melewati jalan jalur Palembayan ini. “Jalan Matur ke Palembayan Simpang Koto Gadang ini memang rawan, karena topografi wilayah ” ujar nya.

Jalan Matur Palembayan ke Padang Koto Gadang itu adalah jalan Propinsi. Pihak propinsi telah melakukan peningkatan kualitas sebagian jalan itu sejak beberapa tahun terakhir dengan aspal hotmix. Dari Matur sampai ke Palembayan jalan bagus dan mulus. Karena itu jika dari Lubuk Basung ke Palembayan warga lebih senang berputar lewat Matur . (M.Khudri)