Agam  

Hampir Semua Siswa SMAN 3 Lubuk Basung Telah Divaksin

LUBUK SIKAPING – Hampir semua siswa SMAN 3 Lubuk Basung telah divaksin. Dari 335 orang siswa telah mendapat suntik sebanyak 308 siswa atau 92 persen

“Target kita adalah tercapainya herd immunity di satuan pendidikan ini” kata Wakil Kesiswaan SMAN 3 Lubuk Basung, Suherman, Senin (18/10/2021).

Dia mengatakan, pihak sekolah melaksanakan vaksin untuk anak anak baik yang diselenggarakan di sekolah, maupun di luar sekolah. Hari ini SMA 3 itu menyelenggarakan vaksinasi dengan berkerjasama dengan Polsek Lubuk Basung.

“Walaupun demikian, memang masih ada yang belum divaksin, yakni sebanyak 27 orang” katanya.

“Mereka yang 27 orang itu terkendala dengan kondisi kesehatan, sehingga ada yang tidak layak menarima vaksinasi dan juga ditunda,” katanya.

Mengingat vaksin harus dilakukan dua kali, maka anak ada yang sudah vaksin kedua dan ada pula yang pertama.

“Selain dosis pertama, hari ini anak didik kita juga ada yang mendapatkan vaksinasi dosis kedua sebanyak 56 orang,” tambahnya.

Dikatakan sekolah merencakan pelaksanaan vaksin berikut pada pekan depan 113 orang untuk dosis yang akan mendapat vaksin kedua.

Dia menjelaskan , vaksinasi ini sebagai syarat bagi siswa untuk bisa mengikuti pembelajaran tatap muka. Jika ada yang komorbid, siswa bersangkutan harus melampirkan surat keterangan dari dokter bahwa tidak bisa mendapatkan vaksinasi.

“Tidak hanya siswa, tenaga pendidik juga diharuskan untuk divaksin dalam melakukan pembelajaran tatap muka ini,” tambah Suherman.

Sebanyak 49 orang tenaga pendidik di SMAN 3 Lubuk Basung telah divaksin, kecuali tiga orang diantaranya tidak bisa mendapatkan vaksinasi karena alasan kesehatan. (M.Khudri)