Bincang Teknologi Stabilitas Air Laut, Sabar AS Siap Kolaborasi Bersama AS Institute

 

LUBUK SIKAPING – Menanggapi perubahan iklim, AS Institute tawarkan rancangan teknologi stabilitas air laut dalam sebuah diskusi bersama Sabar AS Wakil Bupati Pasaman Senin, (16/05).

Dalam pertemuan di rumah dinas Wakil Bupati Pasaman tersebut, AS Institute menjelaskan sebuah teknologi yang sedang dirancang untuk menghentikan kenaikan permukaan air laut.

Hamda Afsuri Saimar, Direktur eksekutif AS Institute mengatakan bahwa teknologi yang sedang dirancang itu memiliki dua fungsi. Selain menghentikan kenaikan permukaan air laut, teknologi tersebut juga bisa digunakan untuk pertahanan dari teknologi destroyer seperti tsar bomba.

“Teknologi ini kita rancang untuk mengatasi kenaikan permukaan air laut akibat pemanasan global. Disamping itu juga bisa berfungsi sebagai alat pertahanan dari teknologi destroyer seperti tsar bomba,” ucap Hamda Senin, (16/05).

Dalam menanggapi gagasan tersebut, Sabar AS tampak tertarik dan mepertanyakan kepada pihak AS Institute hal apa saja yang dibutuhkan untuk mewujudkan teknologi tersebut.

“Terkait ide yang saudara-saudara sampaikan, kira-kira apa saja yang dibutuhkan agar ide teknologi stabilitas air laut ini bisa diwujudkan? Baik itu tim, budget, durasi waktu, dan hal lainnya,” Sampai Sabar AS di rumah dinas Wakil Bupati Pasaman, Senin (16/05).

Perbincangan terkait teknologi ini diakhiri dengan jamuan makan malam bersama dan diselingi pembahasan pertemuan berikutnya untuk kelanjutan gagasan tersebut. (rel)