Tes CAT Rekrutmen Petugas Haji Jajaran Kankemenag Tanah Datar Diapresiasi

Kakanwil Kemenag Sumatera Barat H. Helmi pasangkan tanda pengenal perserta tes CAT rekrutmen petugas haji untuk Tanah Datar. (ist)

 

BATUSANGKAR – Antusias dan semangat peserta mengikuti tes CAT rekrutmen petugas haji untuk jajaran Kankemenag Tanah Datar diapresiasi dan dipuji Kanwil Kemenag Sumbar.

Saat membuka rangkain kegiatan tes chat rerutmen petugas haji, Rabu (25/1) di MTsN 6 Tanah Datar, Kepala Kanwil Kemenag H. Helmi menyatakan rangkaian kegiatan ini merupakan bagian penyelenggaraan haji guna mendapatkan petugas yang profesional dengan komitmen dalam melayani jemaaah.

“Untuk peserta tes chat rerutmen petugas haji sebanyak 47 ASN dari jajaran Kankamanag Tanah Datar cukup banyak, dan terlihat diikuti antusias serta bersemangat,” kata Kakanwil didampingi Kakankemenag Tanah Datar H. Syahrul dan Kepala MTsN 6 H. Edi Mardafuly.

Hal ini, lanjut Helmi, terlihat dari pesertanya yang berasal dari kepala KUA, kepala madrasah, penghulu dan penyuluh. Semuanya bergabung rekrumen.

Diutarakannya, saat ini di Sumbar ada sebanyak 620 orang mengikuti tes chat rerutmen. Jumlah ini juga terbanyak dari tahun-tahun sebelumnya.

Ia menyaksikan antusias dan semangat peserta, dan berharap ini akan menghasilkan sosok untuk meningkatkan pelayanan jemaah haji dengan profesional untuk masayarkat Sumatera Barat.

Helmi juga menyampaikan pesan Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah dengan meminta peserta untuk menerima hasil rekrutmen ini dengan lapang dada, karena digelar dengan profesional, sportif dan fair. (ydi)