Kualitas Udara di Dharmasraya Tidak Sehat, Warga Diminta tak Keluar Rumah

Kondisi cuara udara di Dharmasraya. ( roni aprianto )

PULAU PUNJUNG – Kepala DLH Dharmasraya, Budi Waluyo menyampaikan, berdasarkan data yang disediakan AQI, Sabtu 30 September 2023 kualitas udara di langit Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya tidak sehat. Kandungan partikel polutan mencapai 59,0 Ug/M3 pada skala PM 2,5

Pemerintah mengimbau agar semua masyarakat waspada, karena udara yang terkatagori tidak sehat ini bisa menjadi pemicu berbagai penyakit, seperti penyakit infeksi saluran pernafasan atas (ISPA) dan lain sebagainya.

“Buruknya kualitas udara ada baiknya masyarakat tidak berada di luar rumah jika tidak ada keperluan penting dan mendesak, menggunakan masker jika terpaksa harus keluar rumah, tidak melakukan pembukaan lahan dengan cara membakar, tidak membakar sampah dan membuang bara api. Kemudian segera konsultasi ke dokter jika merasakan gejala pernafasan tidak normal, segera melaporkan dan menginformasikan kepada pihak berwenang jika mengetahui adanya kebakaran,” terang Budi Waluyo, Minggu (1/10/2023).

Lanjut mantan jurnalis ini, kesehatan lebih berharga dari segala- galanya. Maka dari itu jangan anggap remeh kondisi udara yang tidak sehat seperti sekarang ini.

“Ikuti imbauan pemerintah agar kita terhindar dari penyakit yang disebabkan polusi udara,” pungkasnya. ( roni )