Padang  

Dua Rumah Ditimpa Pohon di Batang Arau

PADANG – Dua rumah di Kelurahan Batang Arau Kecamatan Padang Selatan, rusak tertimpa pohon yang tumbang akibat dihantam angin puting beliung pada Kamis, (22/12/2022).

Novri salah seorang penghuni rumah mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 07.00 wib, saat dirinya bersama anggota keluarga lainnya berada di dalam rumah.

“Saat itu saya berada di kamar belakang sementara anak-anak berada di kamar depan, untung ada kayu melntang kalau tidak tentu kami sekeluarga tertimpa pohon tersebut,” kata Novri.

Kasat Pol PP Padang Mursalim yang datang langsung ke lokasi mengatakan, pihaknya mendapat laporan langsung turun ke lokasi untuk memberikan bantuan membersihkan lokasi.

“Ini merupakan salah satu tugas Satpol PP, dimana kami bukan hanya menegakkan Perda dan Trantibum, tapi juga melindungi masyarak dan memberikan bantuan terhadap masyarakat yang tertimpa bencana,” kata Kasat.

Untuk kegiatan ini lanjut Kasat, ia menerjunkan 20 personel yang dilengkapi dengan gergaji mesin (Chain saw), serta membawa peralatan pertukangan seandainya diperlukan untuk membongkar.

Sementara Kepala Dinas Sosial Kota Padang Ances Kurniawan mengatakan, pihaknya telah merespon adanya musibah yang melanda warga tersebut dengan menurunkan tim, serta memberikan sejumlah bantuan.

“Kami telah menyerahkan bantuan permakanan seperti beras, mi instan minyak goreng, gula, roti dan lainnya, selain itu kita juga telah memasang tenda sementara yang dapat dipakai sebagai tempat pengungsian,” kata Ances. (MC)toeb).