Dua Pekerja Jalan Tol Dilaporkan Tewas Setelah Tenggelam di Batang Anai

 Satu dari dua pekerja jalan tol yang, Selasa kemarin, dilaporkan hanyut dan tenggelam di aliran Batang Anai, Korong Kali Aie, Nagari Sungai Buluah Barat, telah ditemukan. Jasad korban ditemukan sudah mengambang sekitar dua kilometer ke hilirnya, Rabu (11/10) malam, sekitar pukul 22.30 Wib.

PADANG PARIAMAN – Lokasi persis kedua pekerja ini tenggelam berada di Korong Kali Aia, Nagari Sungai Buluh Barat, Kecamatan Batang Anai. Kedua korban yakni Jayus Gustomi (28) dan Kuat (55).

Mereka merupakan warga asal Lampung Tengah. Peristiwa ini terjadi pada Selasa (10/10) sekitar pukul 15.25 WIB.

Dilansir dari instagram BPBD Padang Pariaman, kejadian berawal saat korban tengah memburu biawak di sungai.

Kemudian, korban diduga tidak bisa berenang dan minta tolong ke temannya yang berada di pinggir sungai.

Sejak saat itu, keduanya tak muncul ke permukaan.

Sebelumnya korban sudah diperingatkan warga agar jangan mandi ke sungai karena airnya dalam.

Mendapat laporan, Tim SAR lalu melakukan pencarian menggunakan perahu radius 2 kilometer dari titik korban terakhir terlihat.
Saat hari pertama pencarian, korban belum ditemukan.

Lalu, pada hari kedua, yakni Rabu 11 Oktober, korban pertama berhasil ditemukan yakni Jayus, sekitar 500 meter dari lokasi tenggelam.

Pencarian terus berlangsung hingga akhirnya pada Jumat 13 Oktober 2023, sekitar pukul 09.45 WIB, korban kedua atas nama Kuat ditemukan sejauh 3 kilometer dari lokasi tenggelam. (108)