Di Bukittinggi, Pesantren Ramadhan Lewat RRI

Ilustrasi. (*)

BUKITTINGGI – Di masa pandemic covid 19, murid SD dan SMP Bukittinggi mengikuti kegiatan pesantren Ramadhan 1441 H dipindahkan ke rumah. Jika tahun sebelumnya kegiatan pesantren Ramadhan dipusatkan di msjid atau mushala yang dekat dengan sekolah, sekarang dialihkan ke rumah dengan memanfaatkan media Radio Republik Indonesia (RRI).

Hal itu disampaikan Kepala Disdikbud Bukitinggi melalui Kasinya Rika Febsiana yang menangani kegiatan pesantren Ramadhan. Lebih lanjut dikatakan, mematuhi imbauan pemerintah menjaga jarak dan tidak boleh berkerumun dalam masa pandemic covid 19 ini, maka kegiatan pesantren tahun ini dilaksanakan melalui kerjasama dengan LPP RRI Bukittinggi.

Jadi,  pelaksanaan pesantren Ramadhan tahun ini lebih diarahkan pada pembinaan karakter peserta yang dilandasi filosofi Adat basandi syara’, syara’ basandi kitabullah.

“Kegiatan pesantren Ramadhan ini disiarkan melalui Pro 1 RRI Bukittinggi mulai pukul 09.00 hingga pukul 10.00 WIB. Setelah itu, siswa juga dapat mendengarkan RRI Pro 2 yang juga menyiarkan kegiatan pesantren ramadhan mulai pukul 13.00 hingga pukul 14.00 WIB,” sebut alumni pasca sarjana UNP Padang itu.

Sedangkan narasumbernya, lanjut Rika Febsiana adalah guru Pendidikan Agam Islam (PAI) SD dan SMP yang memiliki kompetensi dan wawasan tentang falsafah Adat basandi syara’, Syara’ basandi kitabullah.

Menurut Rika Febsiana, melalui kegiatan pesantren ramadhan ini tentu kita berharap dapat memotivasi siswa untuk taat beribadah di rumah masing-masing .