Agam  

Bupati AWR Selaku Kabicab Pramuka Agam 0306 Lantik Kakwarcab 2023-2028

LUBUK BASUNG .- Kamabicab 0306 Gerakan Pramuka Kabupaten Agam, Dr H Andri Warman melantik Kakwarcab masa bakti 2023-2028, di Balairung rumah dinas Bupati Agam, Selasa (25/7).

Pada kesempatan itu juga dilantik Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) Kwarcab 0306 Kabupaten Agam.

Bertindak selaku Kakwarcab 0306 Gerakan Pramuka Agam adalah Jetson, yang juga Asisten II Sekab Agam.

Bupati Agam Dr Andri Warman, menitipkan kepada kepengurusan Gerakan Pramuka yang telah dikukuhkan, agar dapat mengemban tugas ini dengan baik.

Menurutnya, Gerakan Pramuka sangat penting dalam mempersiapkan pemimpin bangsa di masa depan.

“Maka melalui organisasi ini kita persiapkan mental, fisik, integritas kepribadian, kemampuan manajemen dan kepemimpinan generasi muda,” ujarnya.

Dengan begitu, dirinya optimis bisa mempersiapkan SDM yang unggul, maju, berpengetahuan serta sehat jasmani dan rohani.

“Tentu kegiatan kepramukaan harus jalan dengan maksimal, di seluruh lembaga pendidikan di Kabupaten Agam,” kata Andri Warman.

Karakter yang ingin dibina Bupati Agam itu adalah, karakter berprestasi madani di lingkungan sekitar, di mana kakak adik pramuka berkegiatan dan berdomisili.

Sebelumnya, di lokasi yang sama Andri Warman juga dilantik Kakwarda 03 Gerakan Pramuka Sumbar, Dr Audy Joinaldy menjadi Kamabicab 0306 Gerakan Pramuka Agam (MK)