22.936 Orang KPM di Tanah Datar Menerima BLT BBM

Pendistribusian BLT kompensasi kenaikan harga BBM. (ist)

BATUSANGKAR — Sebanyak 22.936 orang Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Tanah Datar menerima BLT BBM periode September-Oktober.

Selama dua hari pendistribusian Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebagai kompensasi kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, pelaksanaannya berlangsung lancar melalui kantor-kantor pos yang ada di Tanah Datar.

“Telah dua hari pelaksanaannya di 14 kecamatan berjalan aman dan lancar,” ujar Kepala Dinas Sosial PPPA Kabupaten Tanah Datar H. Afrizon di Batusangkar, Senin (12/9).

Katanya, pembagian waktunya sudah diatur oleh pihak Kantor Pos sesuai nagari tempat domisili KPM.

“Di Tanah Datar ada 22.936 KPM menerima BLT BBM pada September-Oktober, sedangkan untuk tingkat Sumbar tercatat 320.342 KPM. Durasi pembayarannya selama empat bulan, setiap bulan menerima Rp150 ribu,” jelas Kadis.

Ia berharap dengan telah dicairkannya dana bantuan sosial itu, penerima manfaat dapat menggunakan sebaik-baiknya, terkhusus untuk kebutuhan sembako, dan menjaga daya beli masyarakat pasca kenaikan harga BBM. (ydi)