Padang  

Positif Covid-19 Naik Terus, Ini Pembagian Zonasi Daerah

Ilustrasi hasil tes positif virus corona. (Ist)

PADANG – Angka positif Covid-19 di Sumbar terus naik. Hingga Minggu (13/9) terjadi penambahan kasus positif sebanyak 126 orang. Total positif Covid-19 kini telah 3.386 orang. Pasien sembuh 24 orang, sehingga total sembuh 1.764 orang dan meninggal bertambah 5 orang sehingga total meninggal 72 orang.

“Dari total 3.386 orang yang telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 di Provinsi Sumatera Barat dengan rincian, sebanyak 237 orang (7,00%) dirawat di berbagai rumah sakit di Sumbar, isolasi mandiri 1121 orang (33,11%), isolasi daerah 57 orang (1,68%) , isolasi BPSDM 60 orang (1,77%), isolasi PPSDM 75 orang (2,22%). Pasien meninggal dunia 72 orang (2,13%) , sembuh 1764 orang (52,10%),” terang Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal, Minggu (13/9).

Warga Sumbar terkonfirmasi positif sebanyak 126 orang dengan rincian,

Kota Padang 39 orang,
Kota Solok 14 orang,

Kota Padang Panjang 7 orang,

Kota Pariaman 1 orang,
Kota Payakumbuah 5 orang,
Kota Sawahlunto 27 orang,
Kota Bukittinggi 3 orang,
Kab. Padang Pariaman 2 orang,
Kab. Kep. Mentawai 1 orang,
Kab. Agam 17 orang,
Kab. Solok 3 orang,
Kab. Tanah Datar 4 orang,
Kab. Sijunjuang 1 orang.
Pesisir Selatan 2 orang.

Pasien sembuh sebanyak 24 orang dengan rincian,

Kota Padang 12 orang,
Kota Pariaman 4 orang,
Kota Solok 2 orang,
Kota Bukittinggi 2 orang dan
Kota Payakumbuah 4 orang.

Zonasi daerah

Dari 19 Kabupaten Kota Se Sumatera Barat, setelah 27 Minggu masa status tanggap darurat pandemi Covid-19 diberlakukan, kategori daerah berdasarkan zona adalah:

Zona Risiko Sedang (Zona Oranye, 10 daerah)

Kota Bukittinggi, Padang, Kota Solok, Sawahlunto
Kota Pariaman,
Kabupaten Padang Pariaman,
Kabupaten Agam
Kabupaten Lima Puluh Kota,
Kabupaten Tanah Datar,
Kabupaten Sijunjung.

Zona Risiko Rendah (Zona Kuning, 9 daerah)
Kota Padang Panjang
Payakumbuh
Kabupaten Pasaman
Kabupaten Solok, Pesisir Selatan,
Kabupaten Pasaman Barat, Solok Selatan
Dharmasraya
Kabupaten Kepulauan Mentawai.

“Jadi di Sumbar kini tak ada zona merah dan hijau,” tutup Jasman. (yuke/yose)