Dapat Izin Dewan Guru, Jumadi Mantapkan Diri Maju Jadi Ketua Forki Sumbar

PADANG – Ketua Forki Padang, Jumadi menegaskan, dirinya telah mendapatkan izin dari Ketua Dewan Guru (KDG) dan Ketum PB Gokasi, maju jadi ketua Forki Sumbar pada musyawarah provinsi (Musprov) 2021 ini.

“Selain izin dari perguruan tempat saya bernaung, salah satu perguruan besar di Sumbar, Inkanas, juga memberikan dukungan pada saya sebagai calon ketua Forki Sumbar mendatang,” ungkap Jumadi, Kamis (18/3/2021).

Membuktikan komitmennya sebagai kandidat ketua, Jumadi yang juga anggota DPRD Padang itu akan mendaftarkan diri pada panitia Musprov, Jumat (19/3/2021). “Menjawab tantangan sahabat yang mendukung jadi kandidat ketua Forki Sumbar, saya akan maju terus pantang mundur,” tegas Jumadi.

Mengenai status sebagai dewan wasit, Jumadi menegaskan, masalah itu tak perlu dipikirkan. Karena, itu merupakan urusan PB Gokasi, perguruan putra asli kecamatan Koto Tangah, Padang itu bernaung selama ini.

“Kalau tidak sekarang, kapan lagi kita bisa bersama membesarkan dunia karate di Sumbar,” sebut sensei Jumadi.

Menurutnya, dukungan yang telah diterimanya terdiri dari 9 perguruan karate dari 6 kabupaten/kota di Sumbar. Ia berharap, perguruan dari 19 kabupaten/kota di Sumbar lainnya, akan memberikan dukungan juga.

“Dukungan ke saya, Insyaa Allah akan bertambah terus. Saya optimistis, perguruan lain akan ikut berpartisipasi memberikan dukungan,” ujar Karateka Dan V Goju ini.

Ia menyampaikan, dirinya berani maju jadi ketua umum, karena selama ini perguruan karate di Sumbar tak satu visi dalam memajukan organisasi serta dalam meningkatkan prestasi atlet di kancah nasonal. Indikatornya, dibuktikan dengan minimnya medali yang diraih karateka asal Sumbar, dalam berbagai iven yang diikuti.

“Saya ingin menyatukan perguruan karate dan membawa perubahan bagi organisasi. Baik prestasi dan pembinaan atletnya serta wasit juri,” ucap Jumadi yang juga Ketua Gokasi Sumbar.

Ketua Forki Padang, Jumadi menegaskan, dirinya telah mendapatkan izin dari Ketua Dewan Guru (KDG) dan Ketum PB Gokasi, maju jadi ketua Forki Sumbar pada musyawarah provinsi (Musprov) 2021 ini.

“Selain izin dari perguruan tempat saya bernaung, salah satu perguruan besar di Sumbar, Inkanas, juga memberikan dukungan pada saya sebagai calon ketua Forki Sumbar mendatang,” ungkap Jumadi, Kamis (18/3/2021).

Membuktikan komitmennya sebagai kandidat ketua, Jumadi yang juga anggota DPRD Padang itu akan mendaftarkan diri pada panitia Musprov, Jumat (19/3/2021). “Menjawab tantangan sahabat yang mendukung jadi kandidat ketua Forki Sumbar, saya akan maju terus pantang mundur,” tegas Jumadi.