Agam  

Bupati Apresiasi Pokdawis Salingka Alam Padang Tarok Baso

 Bupati Agam Dr. H. Andri Warman usai melakukan olahraga minat arung jeram di alur sungai Batang Agam, Jumat (3/9) melakukan foto bersama dengan pengurus Pokdarwis Salingka Agam Nagari Padang Tarok diketuai Rori Dt. Tiko Basa berpusat di Jorong Tangah. (Kasnadi)

LUBUK BASUNG – Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman memberikan apresiasi Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Salingka Alam Nagari Padang Tarok Kecamatan Baso dalam mengembangkan potensi wisata.

Apresiasi itu disampaikan H. Andri Warman usai melakukan uji coba olahraga minat khusus arung jeram di alur sungai Batang Agam yang dikelola Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Salingka Alam diketuai Rori Maiyuda Putra Dt. Tiko Basa, Jumat (3/9).

Kehadiran Andri Warman melakukan uji coba trek arung jeram (rafting) di alur sungai Batang Agam itu didampingi Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam, Syatria, Kepala Badan Kesbangpol Agam, Yunilson didampingi Wali Nagari Padang Tarok, Hendri Dt. Bandaro Pucuak, pemuka masyarakat dan penggiat olahraga arung jeram.

“Keindahan potensi wisata olahraga minat arung jeram di alur sungai Batang Agam ini benar-benar luar biasa juga terdapat sejumlah tantangan yang mengasyikkan, perlu mendapat dukungan dari semua pihak, apalagi akses cukup mendukung,” uajar Andri Warman.

Ia menyebutkan, berkembangnya beragam potensi wisata di setiap nagari, maka akan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat di sekitar lokasi wisata, mudah-mudahan dengan adanya wisata olahraga minat arung jeram yang dikembangkan Pokdarwis Salingka Alam Padang Tarok Baso ini agar bisa membantu peningkatan perekonomian masyarakat.

Wali Nagari Padang Tarok, Hendri, mengatakan, saat ini Pemerintah Nagari Padang Tarok fokus pada pengembangan pariwisata yang ada di daerahnya. Salah satunya adalah adalah pengembangan wisata arung jeram (rafting trip) yang berada di sungai Batang Agam.

Pemerintah Nagari Padang Tarok bersama pemuka masyarakat memberikan dukungan sepenuhnya terhadap program kerja Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dalam menggali beragam potensi wisata, sebab Padang Tarok memiliki beragam destinasi wisata alam yang dapat dikembangkan sebagai kampung wisata yang ramah berbasis kearifan lokal.

Di Kesempatan itu, Zul Dt. Pucuak Bandaro pemuka masyarakat Jorong Tangah Nagari Padang Tarok menjelaskan, untuk suksesnya program kerja Pokdarwis Salingka Alam mengembangkan potensi wisata di daerah itu ia bersama pemuka masyarakat Ninik Mamak memberikan dukungan, karena di Jorong Tangah saja banyak potensi yang dapat digali sebagai objek wisata.

Potensi wisata yang dapat dikebangkan terang Zul Dt. Pucuak Bandaro, selain memanfaatkan alur sungai Batang Agam sebagai olahraga arung jeram juga terdapat jembatan ladang pak Doyok, pusat laut, puncak bukit bodong dan bumi perkemahan tingkat nasional di ladang pak doyok dilaksanakan sekitar tahun 1974 silam, ujarnya. (Kasnadi)