Bappedalitbang Pessel Gelar Rapat Terkait Penanggulangan Kemiskinan

Bappedalitbang Kabupaten Pesisir Selatan melaksanakana rapat koordinasi terkait penyusunan proposal usulan kegiatan penanggulangan kemiskinan yang akan diajukan kepada pemerintah pusat tahun 2023/2024 di kantor Bappdelitabang setempat. (ist)

PAINAN – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kabupaten Pesisir Selatan telah melaksanakan rapat koordinasi terkait penyusunan proposal usulan kegiatan penanggulangan kemiskinan yang akan diajukan kepada pemerintah pusat tahun 2023/2024 di Kantor Bappedalitabang setempat, Kamis (6/7).

Rapat koordinasi itu dipimpin kepala Bappedalitbang Kabupaten Pesisir Selatan diwakili Kabid Pemerintahan dan Pembangunan Manusia (PPM), Fadli Amra.

Fadli Amra mengatakan, pihaknya telah menggelar rapat koordinasi terkait penyusunan proposal usulan kegiatan penanggulangan kemiskinan di Kabupaten Pesisir Selatan yang akan diajukan ke pemerintah pusat untuk tahun 2023/2024.

Rapat itu didampingi oleh Pengampu Perencanaan Perangkat Daerah, Harrison Thahar, Abdul Hamid, SP dan Wery Ersa Velni.

Dikatakan, kegiatan tersebut dihadiri oleh perangkat daerah di bawah Ampuan Bidang PPM antara lain, Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Kesehatan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana.

Kemudian Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Kegiatan tersebut berlangsung dengan baik dan lancar.

“Ya, rapat koordinasi terkait penyusunan proposal usulan kegiatan penanggulangan kemiskinan yang akan diajukan kepada pemerintah pusat tersebut sangat penting. Kita mengharapkan dukungan dari pemerintah pusat untuk penanggulangan kemiskinan di Kabupaten Pesisir Selatan,” katanya. (son)