Ali Mukhni Nyoblos di TPS 1 Nagari Caniago

Calon wakil gubernur, Ali Mukhni beserta isteri melakukan pencoblosan di TPS 05 Pasar Tradisional Kampuang Dalam, Nagari Caniago, Kecamatan V Koto Kampuang Dalam, Padang Pariaman sekitar pukul 10.15 Wib, Rabu (9/12). (Ist)

PARIK MALINTANG – Bupati Padang Pariaman, Ali Mukhni, yang Calon Wakil Gubernur Sumatera Barat nomor urut 1, Rabu (9/12) pagi, melakukan pencoblosan di TPS 05, Pasar tradisional Kampuang Dalam, Nagari Campago, Kecamatan V Koto Kampuang Dalam. Dia datang sekitar ke TPS sekitar pukul 10.15 Wib bersama isteri, Hj. Rena.

Selain memilih gubernur dan wakil gubernur, Ali Mukhni dan isteri juga menyalurkan hak suaranya untuk pemilihan penggantinya sebagai bupati Padang Pariaman.

Kedatangan Ali Mukhni disambut antusias oleh warga yang jadwal penyaluran hak suaranya bersamaan dengannya.

Sesuai ketentuan, penyelenggaraan pemungutan suara pada Pilkada serentak tahun ini harus mengikuti protokol kesehatan, yaitu dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus Corona. Semua harus memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

Ali Mukhni mengapresiasi penyelenggaraan Pilkada dengan penerapan protokol kesehatan. “Mudah-mudahan dengan ini penyebaran virus corona dapat teratasi,” ujarnya. (darmansyah)