Tidak Dapat Transferan Rp600 Ribu dari Pemerintah di Bank BRI, Mandiri dan BNI? Lakukan Hal Ini

Bansos PKH
Bansos PKH

PADANG – Bagi kamu yang tidak mendapatkan transferan ke rekening Bank BRI, Mandiri dan BNI sebesar Rp600 ribu dari pemerintah harus melakukan hal ini.

Seperti diketahui, pemerintah sudah mengucurkan uang gratis yang diberi nama Bantuan Sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH).

Pencairan Bansos PKH yang sudah diberikan dikabarkan ditransfer melalui Bank Himbara, yaitu Bank BRI, Mandiri dan BNI.

Nah, jika kamu tidak mendapatkan transferan tersebut, kamu harus menunggu terlebih dahulu sebuah undangan yang diberikan oleh PT Pos Indonesia.

Karena, biasanya untuk penerima Bansos PKH yang tidak ditransfer melalui Bank BRI, Mandiri dan BNI akan diberikan secara tunai melalui PT Pos Indonesia.

Baca juga: Uang Gratis Rp375 Ribu Langsung Cair dari Aplikasi Penghasil Cuan Terbaru Agustus 2023 Ini

Tetapi, sebelum kamu menanyakan ke pihak PT Pos Indonesia, disarankan agar kamu melakukan pengecekan secara online terlebih dahulu.

Karena, dikhawatirkan namamu tidak masuk dalam daftar penerima Bansos PKH tahap 3 yang dikucurkan oleh pemerintah pada Agustus 2023 ini.

Untuk melakukan pengecekan secara online ini, kamu hanya membutuhkan HP atau Laptop yang sudah terhubung dengan jaringan internet.

Jika kamu tidak memiliki paket internet, kamu bisa menggunakan wifi tetangga atau wifi gratis yang biasanya tersedia di gedung-gedung pemerintahan.

Setelah kamu mendapatkan jaringan internet, selanjutnya kamu sudah bisa untuk mengakses website yang menyediakan data penerima Bansos PKH ini.

Berikut cara cek nama penerima Bansos PKH yang bisa kamu lakukan secara online dengan menggunakan HP dan jaringan internet.