Padang  

SUKSES IP-NA; Ciptakan Layanan dan Kenyamanan Iklim Investasi yang Baik

PADANG – Upaya Gubernur Irwan Prayitno untuk menggaet ivestor ke Sumbar sudah membuahkan hasil. Momentum 4 tahun kepemimpinan Irwan Prayitno-Nasrul Abit, salah satu investasi panas bumi di Sumbar memulai produksi.

“Kita tetap akan mengajak investor luar negeri agar mau menanamkan modalnya di Sumbar,”sebut Gubernur Irwan Prayitno, kemarin.

Tercatat minat investor untuk menanamkan modalnya di Sumbar kian hari makin meningkat. Terlihat dari realisasi investasi sejak 2015 terus meningkat. Realisasi investasi Sumbar 2019 mencapai Rp5,3 triliun, angka itu setara 123 persen dari target Rp4,3 triliun.

Dikatakannya, Pemerintah Provinsi Sumatera Barat melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) selalu berkomitmen untuk memberikan insentif bagi investor. Insentif tersebut memang tidak dalam bentuk fiskal, namun kemudahan layanan.

Langkah itu tidak terlepas dari keterbatasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD). Karena APBD tidak akan membangun sekaligus perekonomian Sumbar. Untuk itu dibutuhkan investor. Sehingga roda perekonomian di Sumbar dapat berjalan. Kemudian berdampak pada kesejahteraan masyarakat.

Dengan adanya DPMPTSP, maka setiap investor akan mendapatkan kemudahan layanan, terutama untuk perizinan. Bahkan, Pemprov Sumbar juga akan membantu mengkomunikasikan dengan pemerintah pusat jika investor terkendala dengan perizinan kewenangan pusat.

“Bahkan, kita juga membantu sampai pada pemerintah pusat, agar pelayanan perizinan itu menjadi mudah dan cepat,”sebutnya.

Diakuinya, persoalan investasi di Sumbar itu yang utama adalah rumitnya mengurus tanah ulayat. Kemudian infrastruktur dan relugasi yang belum sinergi antar lembaga. Meski begitu, Pemprov Sumbar tetap ikut membantu komunikasi investor dengan masyarakat.

“Untuk itu kita juga sudah membentuk satuan petugas (Satgas) investasi, satgas itu nantinya yang akan bekerja untuk menganani kendala investasi di daerah, satgas itu juga bertingkat,”ulasnya.

Diakuinya, sulitnya mengajak investor ke Sumbar diperlukan upaya guna meyakinkan investor yang sudah masuk untuk tetap bertahan. Dengan itu, Pemprov Sumbar mengajak semua elemen untuk mensosialisaikan pentingnya investor bagi pembangunan Sumbar.

Panas Bumi

Dari sejumlah sektor investsi yang ditawarkan Gubernur Irwan Prayitno ke luar negeri, lebih mengutamakan investasi dibidang energy terbarukan, panas bumi. Kemudian diikuti dengan pariwisata dan perikanan.