Padang  

Polresta Padang Siapkan 2.000 Personel Kawal Pemilu

Kapolresta Padang Kombes Pol Ferry Harahap.(*)

PADANG – Dalam rangka menjaga kelancaran, kejujuran, dan keamanan Pemilu 2024, jajaran Polresta Padang telah menyiapkan 2.000 personel gabungan dari TNI-Polri, Pemerintah Kota Padang, dan masyarakat.

Kapolresta Padang, Kombes Pol Fery Harahap, menyampaikan hal ini saat menggelar Deklarasi Pemilu Damai dan Pawai Pemilu 2024 di Halaman Mako Polresta Padang pada Rabu (15/11/2023).

“Kami Polresta Padang terdiri dari 12 Polsek, kami sudah menyiapkan 1.000 personel ditambah dengan 300 personel dari Kodim 0312 Padang. Kemudian dari Pemerintah Kota Padang ada sekitar 500 orang. InsyaAllah nanti dengan dibantu masyarakat, akan ada sekitar 2.000 personel siap untuk mengamankan Pemilu 2024 di Kota Padang,” ungkap Kapolresta.

Ia menambahkan pihaknya juga akan menempatkan personel di lokasi-lokasi yang dianggap rawan terjadinya kecurangan dan kericuhan, seperti kawasan pinggiran dan pulau-pulau.

“Kita bersama Pemko Padang juga mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk terus menjaga keadaan yang kondusif dan aman di wilayah hukum Polresta Padang di momen pemilu 2024 nanti, serta untuk tidak termakan isu-isu hoaks yang bisa saja memecah belah kesatuan di tengah masyarakat,” harap Kapolres. (mc)