Polres Dharmasraya Ajak Semua Pihak Jaga Kamtibmas

Kasat Binmas Polres Dharmasraya, AKP Azriman dan jajaran foto bersama dengan, walinagari, kepala jorong, pemudan dan pemudi Nagari IV Koto Pulau Punjung. ( roni aprianto )

PULAU PUNJUNG – Guna mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas, Polres Dharmasraya mengajak semua pihak terlibat langsung dalam menjaga kamtibmas. Ajakan ini disampikan Kapolres Dharmasraya, AKBP Bagus Ikhwan melalui Kasat Binmas, AKP Azriman dalam kegiatan diskusi bersama kepala jorong, pemuda, pemudi di ruang pertemuan Kantor Walinagari IV Koto Pulau Punjung, Kecamatan Pulau Punjung, Jumat (15/3/2024).

Hadir pada kesempatan itu, Walinagari IV Koto Pulau Punjung David Iskan dan Bhabinkamtibmas, setempat.

Kata AKP Azriman, kejahatan bisa terjadi kapan saja, dan dimana saja. Apalagi di saat ekonomi sulit, serta harga kebutuhan keluarga kian meningkat. Korbannya, bisa diri sendiri, tetangga, keluarga ataupun orang lain.

“Maka dari itu, mari kita cegah secara bersama- sama dengan melakukan sosialisasi di lingkungan masing- masing. Contoh, menghindari memakai perhiasan secara berlebihan, mengunci kendaraan dengan benar, kalau perlu ditambah kunci pengaman ganda, memastikan pintu rumah terkunci dengan baik bila ingin berpergian,” terangnya.

Ia melanjutkan, polisi tidak bisa bekerja sendiri. Tanpa bantuan semua pihak, polisi bukan siapa- siapa.

“Untuk itu mari kita bersinergi menciptakan lingkungan yang aman,” katanya.

Yang tak kalah pentingnya lagi, tambah AKP Azriman, di bulan ramadhan ini banyak pula anak- anak dan remaja bermain petasan. Hal ini tentunya juga mengganggu umat islam beribadah, bisa pula memicu kebakaran dan kecelakaan kepada diri pelaku.

“Menciptakan lingkungan aman merupakan tanggungjawab kita bersama,” pungkasnya.

Sementara itu, Walinagari IV Koto Pulau Punjung, David Iskan mengucapkan terimakasih atas waktu dan kesempatan pihak kepolisian yang telah memberikan pencerahan kamtibmas kepada kepala jorong, pemuda dan pemudi.

“Kami sangat mendukung program pihak kepolisian dalam mencegah terjadinya tindak kejahatan di wilayah hukum Polres Dharmasraya,” pungkasnya. ( roni )