Pj. Walikota Lepas Skuad Persikopa Ikuti Piala Soeratin U-17

Pj Walikota Pariaman, Roberia, melepas secara resmi Persikopa ikuti Piala Soeratin U-17 Nasional di Surabaya, di  Balaikota, Senin kemarin. 

Pariaman -Pj Walikota Pariaman, Roberia, melepas secara resmi Persikopa ikuti Piala Soeratin U-17 Nasional di Surabaya, di Balaikota, Senin kemarin.

Acara ini dihadiri juga oleh Gubernur Sumatera Barat yang diwakili oleh Kepala Dispora Provinsi Sumbar, Maifrizon, Ketua DPRD Kota Pariaman, Harpen Agus Bulyandi, Dandim 0308 Pariaman, Letkol Inf. Dwi Widodo, Waka Polres Pariaman, Kompol Jon Hendri, Ketua KONI Kota Pariaman, Edison Trd, Kadis Dikpora Kota Pariaman, Kanderi, Ketua Harian Persikopa, Buyung Lapau dan jajaran.

Pj. Walikota mengatakan bahwa Adik-adik semua, sekarang bukan lagi mewakili Kota Pariaman, tetapi membawa nama Sumatera Barat, jaga nama baik daerah. ” Semoga dapat memberikan terbaik dan meraih juara di Piala Soeratin U-17 tingkat Nasional,” harap Roberia.

Dikatakannya bahwa para pemain Persikopa adalah pemuda terbaik dari Kota Pariaman khususnya dan Sumbar umumnya, karena itu, tunjukan bahwa adik-adik dapat tampil baik dan menjunjung fair play dan sportifitas.

“Jangan pikirkan hal lainya, tugas adik-adik semua adalah focus untuk main dengan maksimal, dan yakinlah kalau kita sudah memberikan yang terbaik, insya allah kita akan menang dan meraih Juara,” tukasnya.

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada para pelatih, official, pengurus Persikopa, Ketua KONI dan jajaran Forkopimda Kota Pariaman yang selalu mendorong dan mensupport Persikopa, sehingga dapat sukses sampai ke ajang Nasional.

“Diajang Nasional nanti, akan ada penilaian dan pencarian bakat dari PSSI, siapa yang mencolok dan memberikan penampilan yang apik, nantinya dapat mengikuti Selaknas dan menjadi pemain nasional, dan sudah terbukti ada beberapa pemain dari Sumbar yang menjadi Pemain Nasional, baik U-17 maupun U-20,” tutupnya.

Pada kesempatan itu, Kepala Cabang Bank Nagari Pariaman, Ibnu Supriadi juga memberikan bantuan sebesar Rp. 35 juta untuk Persikopa Pariaman. (agus)