Petang Nanti PSP Vs Semen Padang, Stadion H. Agus Salim nan Rancak Siap Langsungkan Laga

Stadion H. Agus Salim Padang. (dede amri)

PADANG– Stadion H. Agus Salim, Padang sudah siap menanti dua tim urang awak, Semen Padang FC dan PSP Padang.

Pengelola GOR H. Agus Salim, Padang, CV. Polos Production semenjak tiga hari lalu telah melakukan pembenahan stadion yang dibangun sekitar tahun 1980-an tersebut.

Sampai Rabu (30/9) pagi pengecatan garis lapangan dilakukan para petugas. Bahkan Direktur CV. Polos Production, Renol Fadhli ikut serta melakukan pengecekan lapangan.

“Secara prinsip kita (Polos Production) sudah siap menanti dua tim urang awak ini,” kata Renol Fadhli kepada topsatu.com di sela-sela menyaksikan persiapan lapangan itu.

Duel Derby Minang memang sudah lama ditunggu-tunggu. Hanya saja, dalam laga uji coba pada Rabu (30/9) petang ini sesuai kebijakan manajemen tim Kabau Sirah tidak boleh disaksikan penonton.

“Ya, kita mengikuti aturan protokol kesehatan dengan situasi pandemi saat kini,” kata Palek -sapaan Renol Fadhli.

Ditambahkan, Palek yang diperbolehkan masuk hanya media dan beberapa utusan kelompok suporter.

“Wartawan kita perbolehkan meliput namun pengambilan foto hanya di atas tribun. Begitu pula untuk kelompok suporter diperbolehkan hanya utusan. Intinya kita batasi,” jelas Palek. (D2)