Parasite meraih empat piala, sedangkan film 1917 yang disutradarai oleh Sir Sam Mendes berhasil membawa pulang tiga piala.
Film tentang Perang Dunia I itu sebelumnya menjadi pilihan favorit untuk memenangkan kategori Film Terbaik, namun semua penghargaannya berasal dari kategori teknis.
Sutradara Parasite Bong Joon-ho mengalahkan Sir Sam dalam kategorti Sutradara Terbaik dan ia juga membawa pulang penghargaan Naskah Asli Terbaik.
Film Parasite adalah film satir tentang dua keluarga dari kelas sosial yang berbeda – yang satu adalah keluarga miskin yang tinggal di apartemen semi-bawah tanah dan keluarga kaya yang tinggal di rumah mewah.
Film itu menjadi film berbahasa non-Inggris pertama yang menang film terbaik untuk pertama kalinya dalam sejarah Academy Awards yang telah berlangsung selama 92 tahun. (bbc/yuke)