Hujan, Empat Kecamatan di Padang Tergenang Air

Pengendara menerobos genangan air di kawasan GOR H. Agus Salim, Padang. (ist)

Dikatakan, dengan adanya intensitas hujan sedang melanda di Indarung, pihaknya mengimbau kepada seluruh warga yang berada di aliran sungai tetap waspada dan tetap monitor.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau kepada pengguna jalan, agar jangan berada di bawah pohon lindung, mengingat curah hujan yang disertai badai masih melanda di sejumlah titik di Padang.

“Kita tetap memberikan informasi dari monitoring yang kita lakukan di lapangan. Informasi kita berikan melalui radio,” katanya.

Terakhir dia mengatakan, pihaknya hingga saat ini telah menyiagakan beberapa petugas untuk menanggulangi beberapa kemungkinan musibah bencana alam yang akan melanda Padang.

“Kita sudah bersiaga, baik itu banjir dan pohon tumbang. Yang jelas, kita terus mengingatkan kepada seluruh warga yang berada di daerah rawan bencana, tetap terus meningkatkan kewaspadaan,” tutupnya. (deri)