Gubernur dan Rombongan I’tikaf di Masjid Ar Rahman Kampung Baru Pariaman

Pariaman – Disamping melaksanakan Tim Safari Ramadhan (TSR) ke Masjid Raya Marunggi, Kecamatan Pariaman Selatan, rombongan Gubernur Sumbar, Mahyeldi juga melaksanakan kegiatan lain, sepanjang Kamis malam (21/3) hingga Jumat (22/3) Subuh .

Usai mengunjungi Masjid Raya Marunggi, rombongan Gubernur Sumbar ini melaksanakan i’tikaf di Masjid Nurul Huda (Tarandam) Kelurahan Kampung Jawa I. dan Shalat Subuh (Jumat, 22/3) di Masjid Ar Rahman Desa Kampung Baru yang sama-sama berada di Kecamatan Pariaman Tengah.

Setelah i’tikaf, rombongan melanjutkan Shalat Subuh berjemaah di Masjid Ar Rahman, Desa Kampung Baru, Kecamatan Pariaman Tengah.

Di masjid ini, gubernur juga menyampaikan tausyiah di hadapan jemaah Shalat Subuh. Tak ketinggalan, Mahyeldi memberikan bantuan Rp 25 juta dan 20 eksemplar Alquran yang diterima pengurus majid setempat.

Disamping itu, Kepala Dinas Pendidikan Sumbar, Barlius juga menyerahkan bantuan sebesar Rp 5 juta yang diterima pengurus Syaiful Azman. (agus)