Berkat Digitalisasi Bank Nagari, Bayar SPP Anak tak Mesti Tutup Toko Lagi

Inilah konter HP milik Firdaus, Queen Ponsel di kawasan Simpang Haru, Padang.(ist)

“Tidak hanya dalam pembayaran SPP untuk TKIT, SDIT, SMPIT dan SMAIT tapi juga untuk pembayaran gaji karyawan, via rekening. Memudahkan dan gampang. Aliran uang jelas pula,” katanya.

Dia mengaku sebelum menerapkan digitalisasi dalam pembayaran SPP ini, ada tiga karyawannya yang ditugaskan di bagian kasir. Tapi setelah menerapkan digitalisasi, tidak ada lagi karyawan yang ditugaskan di bagian kasir untuk menerima pembayaran SPP siswa.

Mereka semua dipindahkan, ada yang dipindahkan ke ruang perpustakaan, ke bagian koperasi dan bagian tata usaha. Apalagi di koperasi, banyak yang diurus, mulai seragam, buku pelajaran siswa dan perlengkapan siswa lainnya.

“Jadi jika sebelumnya, karyawan di koperasi kewalahan melayani siswa dan orangtua siswa. Kadang cemberut juga, karena banyak orang tua siswa yang lapor kepada kami. Kerja seperti ini berdampak kepada produktivitas dan etos kerja mereka. Tapi itu dulu, sekarang tidak lagi,”terangnya.

Bahkan tak lama setelah dipindahkan ke bagian koperasi dengan kata lain karyawan yang bertugas di koperasi bertambah, ada walimurid berjumpa dengannya dan lontarkan pujian.

“Dia bilang, karyawan di koperasi sekarang baik-baik dan ramah-ramah ya Pak Erizal. Pelayanannya makin mantap dan sigap. Pasti nih, naik gaji ya?. Saya hanya senyum-senyum saja,” kata Erizal.

Erizal tentu senang dengan pujian orang tua siswa terhadap karyawannya dalam memberikan pelayanan kepada siswa dan orang tua siswa. Andai sejak dulu, sambung Erizal menerapkan digitalisasi di sini, sudah banyak pujian dialamatkan ke dirinya. Bank Nagari kian lama memang kian oke. Tak hanya memanjakan nasabah, tapi meningkatkan produktivitas nasabah.

“Kebetulan Direktur Utama (Dirut)-nya yang sekarang, senior saya di Fakultas Pertanian Unand. Uda awak itu berkarir mulai dari nol di Bank Nagari hingga mencapai puncaknya sekarang. Bangga juga saya. Di tangan senior saya, Bank Nagari terus lahirkan inovasi. Terus pula gencarkan digitalisasi dalam memberikan pelayanan maksimal kepada nasabah,”papar Erizal yang juga pengusaha minyak dan gas ini.

Direktur Utama (Bank Nagari) Muhammad Irsyad.(ist)

Direktur Utama (Bank Nagari) Muhammad Irsyad saat ditemui belum lama ini menyebutkan Bank Nagari terus berupaya mewujudkan transformasi digital melalui pengembangan layanan digital.

“Dengan didukung oleh layanan digital untuk semua segmen layanan serta implementasi transformasi digital kami terus melakukan peningkatan kualitas pelayanan sekaligus mendorong kinerja bisnis bank,” kata Muhammad Irsyad di Padang.

Ia mengatakan progres transformasi layanan digital Bank Nagari sudah dilakukan sejak 2017 hingga sekarang berorientasi pada era milenial, di antaranya pengembangan Mobile Banking versi terbaru, Nagari Cash Management, QRIS, Laku Pandai (Lapau Nagari), serta penambahan delivery channel.

Salah satu bukti keberhasilan digitalisasi Bank Nagari, tercermin dari meningkatnya jumlah pengguna produk dan layanan digital. Jumlah pengguna (user) meningkat 41,40 persen, sedangkan transaksi mengalami kenaikan 34,32 persen dari periode sebelumnya. (effendi)