Webinar Literasi Digital 2021 di Kota Bukittinggi

JAKARTA – Baru-baru ini Presiden Republik Indonesia Joko Widodo memberikan arahan tentang pentingnya Sumber Daya Manusia (SDM) yang memiliki talenta digital.

Arahan itu disampaikan saat membuka kegiatan Webinar Indonesia Makin Cakap Digital yang digagas Kemkominfo melalui Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika.

Dalam webinar di Kota Bukittinggi pada Jumat, 17 September 2021 pukul 09.00 WIBdisampaikan bahwa 4 kerangka digital yaitu Kecakapan Digital, Keamanan Digital, Etika Digital dan Budaya Digital.

Hadir juga Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansharullah, S.P sebagai Keynote Speaker dan Presiden RI Jokowi memberikan sambutan pula dalam mendukung Literasi Digital Kominfo 2021.

Tema Webinar adalah “Melawan Pelecehan Seksual di Dunia Digital” oleh para narsum yang mempunyai kompetensi di bidang masing masing serta seorang Key Opinion Leader yang akan memberikan sharing session di akhir webinar.

Dunia digital identik dengan beragam aktifitas baik yang positif maupun negatif, yang salah satunya tentang pelecehan seksual, dan hoax yang cukup berkaitan.

Irhamillah Idham, S.Ikom Animator dan Starup Founder menjelaskan tentang hoax yang banyak beredar di dunia maya.

Tujuan hoax antara lain Politik, Perpecahan, Pelecehan dan Ekonomi.

“Kita harus bijak dan memahami judul yang provokatif, perhatikan situsnya, periksa keaslian foto dan video apakah editan,” katanya

Lebih lanjut ia mengatakan, jenis hoax antara lain Fakenews, Click Bait, Satire, Propaganda dan sebagainya.

Rina Agustina, S.Pd Guru SMK ICB Wisat Bandung juga hadir membahas tentang Rekam Jejak kita di ranah pendidikan.

“Jangan sampai meninggalkan jejak negatif karena selain mencerminkan jati diri juga rentan akan kejahatan dengan mengambil data kita,” ungkapnya.