Padang  

Usai Teror Bom Surabaya, Polda Sumbar Minta Masyarakat Tidak Takut

PADANG – Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Syamsi mengajak masyarakat Sumbar agar tidak takut menghadapi teror yang ditebar para teroris. Menurutnya, tindak teror tersebut bertujuan untuk menakuti-nakuti dan membuat kondisi kacau.

“Maka kami mengimbau agar masyarakat tidak takut terhadap teror tersebut. Bapak Kapolda Sumbar Irjen Pol Fakhrizal telah menginstruksikan kepada seluruh jajaran untuk meningkatkan pengamanan di seluruh gereja yang ada,” kata Syamsi, Minggu (13/5/2018).

Selain itu, tambahnya, petugas juga melakukan pengawasan dan penyisiran terhadap gereja yang digunakan sebagai sarana ibadah. Tujuan pemeriksaan dan pengawasan itu untuk mengantisipasi tindakan teror berupa serangan bom.

“Kita berusaha memberikan perlindungan dan pengamanan agar pelaksanaa ibadah di gereja-gereja dapat berjalan dengan baik dan lancar. Untuk di Sumbar relatif aman dari tindakan teror namun kuta tetap meningkatkan pengamanan,” pungkasnya.

Sementara itu Kapolresta Padang AKBP Yulmar Tri Himawan, mengimbau masyarkat tidak panik.

Dikatakanya saat ini pihaknya terus memperketat pengamanan di wilayah hukum Polresta Padang, terutama pengamanan gereja-gereja yang ada.

Dijelaskan AKBP Yulmar pihaknya menerjunkan sebanyak 200 person4l guna pengamanan di gereja.(arief)