Tetap Cuan Bersama Kuatnya Stabilitas Pasar Modal pada Era New Normal

Seorang anak melihat ibunya melakukan trading di Pasar Modal Indonesia. Kini sambil di rumah aja, tetap bisa produktif dengan mencari uang di Pasar Modal Indonesia. ibu-ibu rumah tangga jadi tidak perlu keluar rumah untuk mendapatkan tambahan uang untuk membantu keluarga. hendri nova

Hendri Nova
Wartawan topsatu.com

“Kamu pulang ke Padang besok ya. Jangan cemas masalah gaji, karena akan saya tanggung sampai kamu kuat secara finansial.”

Aulia menutup telepon dari kakaknya Ade, setelah ia mengucapkan salam. Ia merasa tidak ada alasan lain, selain harus pulang ke Padang dan meninggalkan Bumi Lancang Kuning Pekanbaru.

Selama ini ia merantau ke negeri Melayu, bekerja sebagai karyawan di sebuah minimarket. Ia mendapat gaji secukupnya saja untuk bertahan hidup, dengan gaji di bawah Upah Minimum Provinsi (UMP).

Kakaknya menyuruh pulang, karena berencana mau mengakhiri masa lajangnya, dengan menikahi calon istrinya yang tinggal di Depok. Secara finansial Ade sudah mapan, karena dalam satu hari kadang ia bisa meraup keuntungan dari Pasar Modal Indonesia sebesar Rp2 juta.

Tak jarang dalam sebulan ia bisa mendapatkan untung di atas Rp10 juta. Modalnya terus bertambah dan selalu trading dengan angka puluhan juta.

Berkat usahanya itu, ia bisa menjadi kepala rumah tangga, menanggung biaya ibunya yang janda dan keempat adiknya yang masih sekolah. Karena tuntutan usia, ia pun ingin segera mengakhiri masa lajang.

Namun sebelum itu, ia ingin mengkader adiknya untuk bisa kuat pula sebagai investor di pasar modal. Jelang bulan pernikahan, ia mentargetkan Aulia, sudah matang untuk menjadi investor pasar modal.

Usaha Ade tidak sia-sia, karena Aulia belajar sungguh-sungguh dan berhasil memenuhi harapan Ade. Hanya dalam sebulan saja, aset Aulia sudah mendekati Rp10 juta.

Ade terus menyemangati dan tidak membolehkan Aulia menarik dananya. Ia ingin Aulia ke angka Rp50 juta, sehingga secara finansial sudah mulai kuat.

Setelah targetnya tercapai, barulah Ade bertolak ke Depok untuk menikahi calon istrinya. Ade lega, karena kini ia bisa berbagi tanggung jawab dengan Aulia, dengan menanggung sebagian kewajiban yang selama ini ia tanggung.

Ade berpesan pada Aulia, agar di tengah Pandemi Covid-19 untuk trading cepat saja. Laba sedikit langsung jual, jangan tunggu lama, karena pasar sedang tidak menentu.