Satgas BPBD Agam Bersihkan Longsoran di Jorong 100 Janjang 

Tim Satgas BPBD Agam bersama warga melakukan pembersihan material longsoran yang menimpa rumah warga di Jorong 100 Jajang, Nagari Candung Koto Laweh, Agam. (*)

LUBUK BASUNG – Tim Satuan Tugas (Satgas) BPBD Agam dibantu warga melakukan pembersihan material tanah longsor yang menimpa rumah Darmiza (62) di Jorong 100 Janjang, Nagari Candung, Agam, Senin (4/10).

Tim yang terdiri dari personel BPBD, TNI, Polri, Pemerintah Kecamatan, KSB itu dipimpin Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Agam, M.Lutfi AR .

Pembersihan dilakukan secara bergotong royong untuk menyingkirkan material tanah yang menimbun rumah warga tersebut.

M.Lutfi AR mengatakan musibah tanah longsor itu terjadi Minggu (3/10) sekitar pukul 18.45 WIB.

Peritiwa itu terjadi akibat hujan deras yang mengguyur sejumlah wilayah di Agam sepanjang minggu siang.

Dalam musibah itu tidak ada korban jiwa, hanya saja rumah korbam mengalami rusak parah dan tidak bisa lagi untuk ditempati.

Sedangkan korban buat sementara diungsikan ke rumah tetangga.

Terkait kondisi cuaca yang ekstrim akhir-akhir ini, M.Lutfi juga mengimbau kepada masyarakat untuk lebih meningkatkan kewaspasaanya dengan cara memenimalisir potensi yang dapat menimbulkan bencana, seperti memangkas pohon yang dapat menimpa rumah. (gindo)