Salip Truk, Pengendara Motor Tewas Tergilas di Jalan Baru Cupak

Petugas melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan. (Ist)
AROSUKA– Seorang remaja pengendara sepeda motor, meregang nyawa akibat tergilas dump truck di KM 11 Jalan Solok-Padang, jorong Sungai Rotan, Nagari Cupak, Kabupaten Solok, Kamis (9/5) dinihari.
Informasi yang dikumpulkan Singgalang menyebutkan, kejadian tragis yang menimpa korban RF (14), berawal ketika korban melaju dari arah Solok menuju Padang bersama seorang rekannya menggunakan sepeda motor jenis CB 150 R dengan Nomor polisi BA 5758 HD.
Setiba di lokasi, korban menyalip dump truck sarat muatan dengan nomor polisi BM 8797 EU yang dikemudikan Marudut Tua Girsang (40) asal Jambi. Namun malang bagi korbam, entah mengapa sepeda motor yang ditunggangi korban terangkat bagian roda depannya dan rebah ke kiri.
Korban saat itu terjatuh persis di depan roda belakang bagian kanan dump truck dengan nomor polisi BM 8797 EU tersebut, akibatnya bagian kepala korban terlindas oleh roda truk.
Korban yang diperkirakan meninggal di lokasi kejadian, sempat dilarikan ke RSUD Arosuka. Sementara, rekan korban yang hingga kini belum diketahui identitasnya dilaporkan selamat dalam peristiwa itu.
Kapolres Solok AKBP, Ferry Irawan melalui Kanit Laka, Ipda Ronnal Yandra membenarkan peristiwa maut yang merenggut nyawa remaja asal jorong Aia Angek Bukit Gadang, Nagari Koto Anau Kecamatan Lembang Jaya, Kabupaten Solok.
Belum diketahui penyebab pasti sepeda motor korban terangkat pada bagian depannya, apakah dipicu akibat ugal-ugalan atau memang murni karena kecelakaan.
” Kedua yang terlibat kecelakaan sudah kita amankan untuk penyelidikan lebih lanjut,” ungkap Ronnal Yandra. (216)