Riau Siap Membantu Kebutuhan Oksigen yang Kurang di Sumbar

PEKANBARU-Provinsi Riau siap membantu kebutuhan oksigen medis untuk memenuhi lonjakan kebutuhan rumah sakit yang melayani pasien COVID-19 di Sumatera Barat.

“Kita sudah ketemu dengan Gubernur Riau dan beliau bersedia terus membantu kebutuhan oksigen di Sumbar. Ini akan menjadi suatu solusi agar tidak terjadi kelangkaan oksigen di Sumbar,” kata Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy usai bertemu gubernur Riau di Pekanbaru, Rabu malam.

Ia bersyukur atas kerjasama yang sangat baik dari Gubernur Riau terkait pasokan oksigen tersebut karena lonjakan kebutuhan oksigen medis di Sumbar memang cukup tinggi.

“Persoalannya sekarang bukan lagi ketersediaan oksigen tetapi pengangkutan dari Riau ke Sumbar. Tapi kita sudah bertemu juga dengan PT Asiana Gasindo untuk membantu dalam hal transportasi itu,” katanya.

Audy mengatakan kerjasama antara provinsi bertetangga di Sumatera sudah terjalin baik di berbagai bidang. Namun karena kondisi pandemi ini maka kerjasama difokuskan ke sektor kesehatan.

Pemprov Sumbar juga sudah berusaha menjalin komunikasi dengan beberapa Gubernur di daerah tetangga seperti Riau, Sumut, Jambi dan Sumsel dalam hal menjaga ketersediaan stok oksigen.

Ia berharap pandemi segera berakhir dan kerjasama antara provinsi bertetangga itu bisa ditingkatkan kembali di berbagai sektor terutama untuk menggerakkan perekonomian daerah.

Gubernur Riau Syamsuar mengatakan Sumbar dan Riau sebagai provinsi yang bertetangga akan saling bergantung dalam berbagai hal. Dalam masa pandemi Riau yang kaya akan industri dan produsen oksigen akan memberikan bantuan pada saudara-saudaranya di Sumbar.

Ikut dalam pertemuan itu Kepala Dinas Kesehatan Sumbar, Arry Yuswandi, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Prov. Sumbar, Asben Hendri, dan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Sumbar Maswar Dedi serta Perwakilan PT. Asiana Gasindo Pekanbaru Didi Herlambang, Kadiskes Pemprov Riau Mimi Yuliani Nazir, dan Kadis Kominfo Provinsi Riau Chairul Riski.

BIRO ADPIM SETDA PROV. SUMBAR