Rektor UIN Batusangkar Dukung Mahasiswa Aktif dalam Pengembangkan Diri

Rektor UIN Prof. Delmus Puneri Salim apresiasi mahasiswa. (ist)

Batusangkar – Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Mahmud Yunus Batusangkar mendukung dan apresiasi mahasiswanya terlibat aktif dalam mengembangkan diri ditengah masyarakat dalam kegiatan keagamaan.

Dukungan ini diberikan Rektor UIN Prof. Delmus Puneri Salim, Ph.D, bersama wakil rektor dan sejumlah pejabatnya saat silaturahmi dengan mahasiswa UIN Mahmud Yunus Batusangkar yang aktif mengabdikan dirinya di masjid dan musholla di wilayah Kabupaten Tanah Datar kemarin di kampus II.

Rektor mengatakan pentingnya kontribusi mahasiswa terhadap masyarakat sekitar, terutama menjelang bulan suci Ramadhan.

“Sebagai mahasiswa, kita tidak hanya dituntut untuk berprestasi di bidang akademik, tetapi juga harus mampu memberikan manfaat bagi lingkungan dan masyarakat tempat tinggalnya . Ini adalah kesempatan bagi kalian untuk berperan aktif dalam mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kebermanfaatan di tengah-tengah masyarakat, apalagi mau masuk bulan yang penuh berkah ini,” ungkap Prof. Delmus.

Rektor minta agar mahasiswa agar memanfaatkan waktu di bulan Ramadhan untuk meningkatkan kegiatan sosial dan keagamaan di masjid dan musholla. Hal ini diharapkan dapat memperdalam pengabdian mereka kepada masyarakat, terutama dalam memberikan layanan keagamaan yang dapat membantu warga sekitar. Mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan tersebut juga diharapkan dapat menjadi teladan bagi generasi muda dalam menjaga keharmonisan sosial.

Ia juga mendukung kebijakan yang mendukung para mahasiswa yang menjadi pembantu masjid dan musholla atau garin di masjid dan musyalah untuk mendapatkan dispensasi dari kewajiban Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Menurutnya, kebijakan ini bertujuan untuk memfasilitasi mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan keagamaan agar tetap bisa fokus pada pengabdian mereka tanpa harus terkendala dengan kewajiban akademik yang ada

“Kami mendukung penuh peran aktif mahasiswa dalam kegiatan keagamaan dan sosial, apalagi menjelang bulan Ramadhan yang penuh makna ini,” tambahnya.

Silaturahmi ini juga menjadi momen penting untuk memperkuat hubungan antara pihak kampus dan mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan sosial. Selain itu, pertemuan ini juga menjadi wadah untuk mahasiswa berbagi pengalaman dan cerita tentang pengabdian mereka di masjid dan musholla.

Rektor berharap, dengan adanya kolaborasi ini, mahasiswa dapat terus memperluas dampak positif mereka di masyarakat.

Secara keseluruhan, kegiatan ini menunjukkan komitmen UIN Mahmud Yunus Batusangkar dalam mencetak generasi yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga berperan aktif dalam kegiatan sosial dan keagamaan. (ydi)