Positif Covid-19 di Kota Pariaman Bertambah Delapan Orang

Syahrul

PARIAMAN – Warga yang terkonfirmasi positif virus Covid-19 di Kota Pariaman, Sabtu (5/9) bertambah delapan orang lagi. Pasien ini berasal dari klaster Polres, Puskesmas Pauh dan ASN di lingkup Pemko Pariaman.

Hal ini dikatakan Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Pariaman Syahrul, Sabtu (5/9) ketika di hubungi. ” Hari ini, telah keluar hasil tes swab yang diterbitkan Laboratorium Biomedik Unand Padang, terdapat delapan orang positif virus Covid-19 dengan status Orang Tanpa Gejala (OTG),” ucapnya.

Dijelaskan Syahrul, dari delapan orang itu, tiga orang keluarga dari pasien Puskesmas Pauh Pariaman, satu ASN Pemko Pariaman, anggota Polres dua orang dan dua orang lagi keluarga dari anggota Polres Pariaman.

Pasien tersebut, kata Syahrul menjalani screening di RSUD Pariaman. “Kita menunggu hasil dari screening RSUD Pariaman, apakah pasien bisa isolasi mandiri atau di karantina,” tuturnya. (agus)