Pemkab Tanah Datar Dorong FPRB Berkiprah untuk Kebencanaan

Personel Forum Pengurangan Risiko Bencana Tanah Datar. (ist)

BATUSANGKAR – Pemkab Tanah Datar mendorong Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Tanah Datar untuk berkiprah dalam mengoptimalkan pengurangan risiko bencana.

“Pemkab mendorong agar forum ini untuk berpartisipasi di tengah masyarakat bersama penggiat bencana, tenaga Satgas bencana yang ada di nagari,” kata Staf Ahli Bupati Bidang SDM dan Kemasyarakatan dr. Ermon Revlin saat pembentukan FPRB Selasa, (22/6) di aula kantor bupati di Pagaruyung.

FPRB dengan komposisi Ketua Drs. Revoldesman (Kwarcab 0304 Tanah Datar), Wakil Ketua Afrizal (forum relawan),Sekretaris Faisal, S.HI (PMI) dan Wakil Sekretaris BPBD.

Wadah ini, jelas Ermon, juga untuk melatih kesiapsiagaan masyarakat menghadapi bencana agar bisa jauh dari bencana dan mengurangi risikonya. Ini semua kegiatan yang dibutuhkan Pemkab, dan siap melaksanakannya bersama.

Dikatakannya, bencana itu tidak diketahui datangnya. Untuk itu dibutuhkan kerja sama dari semua pihak, serta berpartisipasi di tengah masyarakat.

Hal senada disampaikan Kasi Kesiapsiagaan BPBD Sumbar Ilham Wahab. Menurutnya, FPRB adalah perwujudan partisipasi masyarakat dalam penanggulangan bencana di daerah yang terdiri dari perwakilan OPD, lembaga usaha, akademisi, ormas, LSM, media massa dan relawan.

“Tujuan dibentuknya FPRB adalah untuk memastikan pembangunan daerah dan kebijakan yang diambil berbasis pengurangan risiko bencana yang merupakan tindaklanjut dari pelatihan FPRB Provinsi. Sesuai dengan amanat UU nomor 24 tahun 2007 tentang penanggulangan bencana,” jelas Ilham. (ydi)