Pemkab Agam Tenderkan 44 Paket Pekerjaan Senilai Rp127 Miliar

Ilustrasi. (*)

LUBUK BASUNG – Pemerintah Kabupaten Agam, sejak Januari hingga 14 Maret 2018, melelang 44 paket pekerjaan dengan anggaran Rp127 miliar, melalui Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) setempat.

Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Agam, Gusri Noval kepada Singgalang, Sabtu (17/3) mengatakan, 44 paket pekerjaan itu berasal dari Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang sebanyak 30 paket, Dinas Kesehatan delapan paket, Badan Keuangan Daerah satu paket, Bagian Umum Sekretariat Daerah satu paket, dan lainnya.

“Paket itu berupa jalan, bangunan, dan jasa lainnya dengan dana paling rendah Rp300 juta hingga Rp17 miliar. Dari 44 paket, 30 paket pekerjaan di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang sudah selesai,”katanya.

Saat ini, pekerjaan sudah berjalan setelah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait mengeluarkan Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK). Sedangkan, 14 paket pekerjaan lainnya sedang proses lelang di LPSE, dan dalam waktu dekat pemenang akan diumumkan.

Ditargetkan, seluruh paket pekerjaan di OPD selesai pada akhir April 2018, sehingga memiliki waktu untuk masa pemiliharaan beberapa bulan jelang akhir 2018, karena paling lama pekerjaan itu enam bulan.

Pada 2017, pihaknya melelang 88 paket pekerjaan dengan dana Rp216 miliar. Dari 88 paket itu, tiga paket pekerjaan batal, seperti pengadaan buku Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, fiber optik dengan dana Rp3 miliar, dan gedung kir Dinas Perhubungan sebesar Rp1,4 miliar. (mursyidi)