Padang  

Pemilu Selesai, TNI-Polri Diharapkan Tetap Saling Bersinergi

Kapolda Irjen Pol. Fakhrizal melepaskan tanda berakhirnya Operasi Mantap Brata, Selasa (22/10) dalam apel konsolidasi. (guspa)

PADANG – Tahapan pelaksanaan pemilu hingga dilantiknya Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024 telah selesai dilaksanakan.

“Meski demikian, sinergitas antara TNI-Polri dan lintas sektor diharapkan agar selalu terjaga demi terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif,” kata Kapolda Sumbar, Irjen Fakhrizal dalam Apel Konsolidasi Operasi Mantap Brata 2018, Selasa (22/10) di Lapangan Imam Bonjol Padang.

Pelaksanaan Apel Konsolidasi dilaksanakan untuk pengecekan personel, sarana dan prasarana serta guna mengevaluasi pelaksanaan Operasi Mantap Brata 2018 yang sudah dilaksanakan.

“Saya juga perintahkan kepada para Kapolres dan Kapolresta jajaran agar melaksanakan apel konsolidasi, guna melihat kekurangan-kekurangan selama pelaksanaan Operasi Mantap Brata 2018, sehingga pada pelaksanaan operasi kedepan diharapkan dapat ditingkatkan, serta terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif,” tuturnya.

Pasca pelaksanaan tahapan pemilu 2019, jenderal bintang dua tersebut juga mengajak untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap segala bentuk potensi gangguan keamanan di wilayah Sumatera Barat. (guspa)