Agam  

Pasien Sembuh di Agam Capai 983, Positif Bertambah 3 Orang

Martias Wanto Dt. Maruhun

LUBUK BASUNG – Pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 di Kabupaten Agam bertambah 3 orang.Total sembuh mencapai 983 orang dengan persentase 81,98 persen.

Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Agam, Martias Wanto, Kamis (12/11) mengatakan, sebanyak 3 pasien asal Kecamatan IV Koto dinyatakan sudah negatif Covid-19.

“Setelah melewati perawatan selama dua minggu, dan dua kali uji swab terakhir sudah menunjukkan hasil negatif, maka 3 pasien asal Kecamatan IV Koto sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19,”katanya.

Penambahan 3 kasus kesembuhan tersebut, total keseluruhan pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 menjadi 983 orang.

Sehingga persentase kesembuhan Covid-19 di Kabupaten Agam berada di angka 81,98 persen.

Di hari yang sama, berdasarkan laporan hasil uji swab dari Laboratorium Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, 8 warga Agam dinyatakan positif terkonfirmasi Covid-19.

Mereka yang terkonfirmasi tersebut tersebar di empat kecamatan meliputi Kecamatan Tanjung Raya sebanyak 1 kasus, Kecamatan Banuhampu 3 kasus, Kecamatan Baso 1 kasus dan Kecamatan Tilatang Kamang 3 kasus.

“Total komulatif warga yang terinfeksi Covid-19 hingga kini tercatat sebanyak 1.199 orang,” katanya.

Sedangkan pasien Covid-19 yang masih menjalani perawatan saat ini sebanyak 196 orang. Dirinci, 27 di antaranya menjalani perawatan di rumah sakit, 15 dikarantina dan 154 menjalani isolasi mandiri.

Sementara kasus suspek tercatat sebanyak 52 orang, kasus yang memiliki kontak erat dengan kasus terkonfirmasi berjumlah 141 orang.

Selain itu masyarakat dihimbau agar terus mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

“Saat ini pemerintah terus melakukan sosialisasi terkait hal-hal penting yang harus dilakukan selama fase adaptasi kebiasaan baru,”katanya.