Pasia Laweh Palupuah Seribu Inovasi Raih 76 Penghargaan

LUBUK BASUNG – Pasia Laweh Kecamatan Palupuah salah satu Nagari di Kabupaten Agam merupakan nagari seribu inovasi dengan visi “Nagari Maju Berbasis Keunggulan Lokal” akhirnya berbuah manis, 76 penghargaan sudah diraih sampai Juli 2021.

Kepada Top Satu.Com, Zul Arfin Dt. Parpatiah Wali Nagari Pasia Laweh, Kamis (8/7) melalui telpon selulernya menjelaskan, implementasi dari Visi Nagari Maju Berbasis Keunggulan Lokal ditindak lanjuti dengan seribu inovasi dengan melalui kebersamaan aparatur pemerintah nagari, Lembaga yang ada di nagari serta pemuka masyarakat, cerdik pandai serta pemuda, tidak kalah pentingnya adalah peranan PKK dan akhirnya memetik prestasi dan 76 penghargaan yang luar biasa.

Diakui Zul Arfin Dt. Parpatiah, bahwa penghargaan diperoleh itu merupakan prestasi masyarakat Nagari Pasia Laweh Kecamatan Palupuah yang telah berpartiipasi secara bersama-sama, baik yang dikampung dan warga Pasia Laweh yang berdomisili di perantauan dalam rangka memajukan pembangunan berdasarkan Visi Nagari Maju Berbasis Keunggulan Lokal.

Dengan melalui kebersamaan itu terang Zul Arfin Dt. Parpatiah, bahwa dibuktikan sebanyak 76 penghargaan telah diraih Nagari Pasia Laweh tenggang waktu selama 4 tahun berdampak nyata, tentunya berdasarkan visi nagari yang ditindak lanjuti seribu inovasi dengan payung hukumnya Peraturan Nagari (Perna).

Dari 76 penghargaan yang diraih Nagari Pasia Laweh Kecamatan Palupuah, dterdiri dari 45 penghargaan tingkat Kecamatan, 16 penghargaan Kabupaten, 14 dari Provinsi dan 1 penghargaan dari tingkat Nasional dan sampa saat ini Nagari Pasia Laweh tetap berbenah menuju nagari maju dalam rangka peningkatan perekonomian rakyat.

“Banyaknya penghargaan yang diperoleh tersebut, bahwa nagari Pasia Laweh, setiap saat mengeluarkan beragam jenis inovasi dan bahkan Nagari Pasia Laweh juga disebut sebagai “Nagari Seribu Inovasi,” kata Zul Arfin Dt. Parpatiah.

Dijelaskan, berdasarkan pencatatam per tanggal 5 Juli 2021, Indeks Desa Membangun (IDM) resmi yang dikeluarkan oleh Podeskel Kementerian Dalam Negeri RI sudah meningkat dari Desa Swadaya Berkembang, terkahir Pasia Laweh Palupuh menjadi Desa Swakelola (Desa/nagari Maju) 2021 dan nagari tageh rumah gadang melalui inovasi kearifan lokal dengan modal sosial, tukuk Zul Arfin Dt. Parpatiah. (Kasnadi)