Solok  

Pasar Raya Solok Ditutup, Hoax

Kabag Protokol Setdako Solok, Nurzal Gustim

SOLOK – Masyarakat Kota Solok diminta menganalisa kebenaran informasi lantaran beberapa hari belakangan beredar hoax seperti Pasar Raya Solok mau ditutup. Padahal sampai saat ini tidak ada rencana penutupan Pasar Raya.

“Informasi yang sesungguhnya tidak benar, tetapi dibuat seolah-olah benar adanya dibuat oknum yang tidak bertanggungjawab,”ujar Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdako Solok, Nurzal Gustim kepada Top Satu, Kamis (21/5).

Tidak ada penutupan pasar, apalagi Idul Fitri hanya tinggal tiga hari lagi. Jika Pasar Raya Solok ditutup, tentu warga kesulitan memenuhi kebutuhan pokok maupun lainnya.

Kemudian menurut Nurzal Gustim, ada pula akun FB yang menggunakan nama Ny.Yetti Zul Elfian yang memposting informasi yang menyesatkan serta mengirim pesan. Jika hal ini dibiarkan merugikan masyarakat dan juga merusak nama baik Hj. Zulmiyetti (istri Walikota Solok).

“Oleh karena itu saya menyatakan, akun itu bukan milik Bu Walikota. Jika ada warga yang telah tertipu atau berkomunikasi untuk melaporkan kepada pihak yang berwajib, lantaran tersebut di luar tanggungjawab Ny.Hj. Zulmiyetti Zul Elfian,” tambahnya.

Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kota Solok, H. Bujang Putra yang dikorfimasi, membenarkan tak ada penutupan pasar raya Solok. (Wan/Oky)